Akhir 2024, Robert Kiyosaki Prediksi Harga Bitcoin akan Tembus Rp4 miliar Lebih

Kamis 15 Agu 2024, 13:39 WIB
Robert Kiyosaki. (sumber: tangkapan layar youtube/Finance with Sharan)

Robert Kiyosaki. (sumber: tangkapan layar youtube/Finance with Sharan)

POSKOTA.CO.ID - Pakar Finansial yang terkenal karena buku Rich Dad Poor Dad, Robert Kiyosaki, mengungkap prediksi harga bitcoin yang menurutnya akan terjadi pada akhir 2024 ini.

Kiyosaki tidak hanya mengulas soal bagaimana setiap orang keluar dari kemiskinan, tapi dia juga kerap memberikan pandangannya mengenai bitcoin.

Di akun X pribadinya, yang dikutip pada Kamis, 15 Agustus 2024, Kiyosaki memprediksi harga bitcoin akan tembus ke angka 300 ribu dolar AS atau senilai Rp4,8 miliar di akhir 2024 ini.

Bukan kali ini saja Kiyosaki mengeluarkan pendapat terkait prediksi bitcoin. Pada 2023 lalu, dia memperkirakan bitcoin bisa tembus harganya hingga 500 ribu dolar AS.

Menurut dia, bitcoin merupakan salah satu aset perlindungan ketika ekonomi tidak stabil. Di masa krisis, dia lebih memilih aset alternatif dibandingkan mata uang fiat.

Dalam pandangannya, momentum Bitcoin saat ini adalah peluang yang perlu dimanfaatkan oleh banyak orang.

Bahkan menurutnya, investasi sederhana sebesar 500 dolar AS atau sekitar Rp8,1 juta juga bisa menghasilkan keuntungan yang signifikan.

Tiga Aset Pelindung Nilai Menurut Robert Kiyosaki

Ada tiga aset pelindung bagi Kiyosaki, yaitu emas, perak dan bitcoin. Tiga ini adalah penyimpan nilai yang lebih aman dibandingkan mata uang fiat tradisional seperti dolar AS.

Dia yakin dolar AS suatu hari akan menemui kehancurannya, dan ia mendukung kripto dan logam mulia sebagai kontributor penting bagi ketahanan keuangan di masa perekonomian yang tidak menentu.

Terlepas dari volatilitasnya, Kiyosaki melihat aset kripto sebagai komponen penting dari strategi investasi yang terdiversifikasi selama ketidakstabilan ekonomi.

Dia menyarankan para investor untuk mendiversifikasi portofolio mereka dengan aset berwujud seperti emas, perak, dan Bitcoin untuk melestarikan dan mengembangkan kekayaan mereka selama masa-masa sulit

Berita Terkait

News Update