Ilustrasi informasi kartu Prakerja. (Rivero Jerichos S/Poskota)

TEKNO

Selamat! Rp700.000 Saldo DANA Gratis dari Prakerja Bisa Anda Ambil dengan Mudah, Cek Caranya di Sini

Selasa 13 Agu 2024, 02:05 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Klaim sekarang saldo DANA gratis Rp700.000 dari Prakerja, anti ribet langsung masuk dompet elektronik.

Untuk Anda peserta Prakerja yang sudah terpilih seleksi pendaftaran gelombang 71. Dapatkan saldo DANA gratis dengan mengikuti tahap-tahap yang sudah diinstruksian oleh Prakerja.

Prakerja akan memberikan Anda saldo insentif sebesar Rp600.000 untuk menjadi uang bekal Anda mencari kerja.

Insentif itu akan ditambah Rp100.000 dari hasil pengisian survei yang diberikan oleh Prakerja.

Selesaikan tugas-tugas lainnya seperti mengikuti pelatihan, menonton video, dan memberikan ulasan di dashboard Prakerja.

Jika Anda sudah menyelesaikan tugasnya, segera sambungkan dompet elektronik atau rekening Bank Anda untuk mengklaim hadiah saldo DANA Rp700.000.

Simak cara menyambungkan akun Prakerja dan dompet elektronik Anda seperti berikut.

Cara Menyambungkan Dompet Elektronik

Berikut adalah cara menyambungkan dompet elektronik dengan Prakerja:

1. Masuk dashboard Prakerja di www.prakerja.go.id

2. Login dengan alamat email dan password

3. Pada dashboard, klik 'Akun/e-Wallet'

4. Pilih dompet elektronik Anda

5. Klik 'Sambungkan'

6. Masukkan nomor HP Anda

7. Isi OTP yang Anda dapat dari SMS

8. Masukkan PIN dompet elektronik Anda

9. Klik 'Sambungkan'

10. Selesai.

Akun Prakerja dan Akun dompet elektronik Anda akan tersambung otomatis jika Anda sudah mengikuti arahan di atas.

Anda bisa mencairkan saldo DANA Rp700.000 itu di minimarket terdekat dengan cara berikut.

Cara Mencairkan Saldo DANA

Simak cara berikut untuk mencairkan saldo DANA yang Anda dapat dari Prakerja.

1. Buka Aplikasi DANA
2. Klik 'Kirim'
3. Pilih 'Tarik Tunai'
4. Pilih Minimarketnya
5. Pilih nominal
6. Dapatkan Token
7. Berikan nomor ponsel dan tokennya ke kasir
8. Selesai.

Demikian informasi seputar penyambungan Akun Prakerja ke dompet elektronik dan cara pencairan saldo DANA.

Disclaimer: Pastikan token Ada aman dan tidak disebarkan ke orang lain untuk mencairkan saldo DANA nya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Saldo danaSaldo DANA Gratisdompet elektronikdanaprakerja

Rivero Jericho Souisa

Reporter

Rivero Jericho Souisa

Editor