JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Anggaran bantuan social yang cair sampai akhir Agustus 2024 ini ada 3 jenis bansos selain PKH dan BPNT.
Diketahui bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sedang menyalurkan dana bantuannya sejak akhir Juli.
Untuk PKH, penyaluran melalui rekening KKS dimulai pada 30 Juli yang diawali KKS BSI dan BRI, Diikuti oleh Bank BNI pada 1 Agustus 2024 dan terakhir Bank Mandiri menyusul pada 6 Agustus 2024.
Untuk BPNT, penyaluran melalui rekening KKS dimulai rekening KKS BSI yang cair pada 31 Juli 2024, dilanjutkan dengan KKS BNI pada 3 Agustus dan terakhir pada 8 Agustus giliran KKS Mandiri.
Direncanakan ketiga bansos ini akan cair hingga 31 Agustus 2024. Jika pencairan belum merata, maka akan ditambahkan waktu pencairan hingga September 2024.
Tiga Bantuan Sosial Selain PKH dan BPNT
1. Bantuan Langsung Tunai
Bantuan Langsung Tunai atau BLT merupakan bantuan sosial yang bertujuan untuk mengurangi beban masyarakat miskin di Indoenesia.
Sesuai dengan namanya, bantuan ini menyalurkan uang tunai secara langsung, tidak melewati rekening bank maupun PT Pos.
Mekanisme penyaluran BLT melalui kantor desa masing-masing daerah. Biasanya penerima manfaat akan mendapatkan undangan untuk dating pada hari yang ditentukan.
Selain diundang ke kantor desa, pihak desa juga bisa mendatangi penerima manfaat dikediamannya masing-masing.
Nominal pencairannya kali ini berbeda-beda setiap desa. Ada desa yang mencairkan satu bulan sehingga penerima manfaat akan mendapat Rp300.000.