Ketua DPC PKB Kota Bekasi, Rizky Topananda. (Poskota.co.id/Ihsan Fahmi)

Bekasi

PKB Kota Bekasi Dukung Cak Imin jadi Ketum Partai di Muktamar

Senin 12 Agu 2024, 22:04 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Bekasi mendukung Muhaimin Iskandar kembali sebagai Ketua Umum (Ketum) PKB jelang Muktamar pada 24-25 Agustus 2024 di Bali.

Ketua DPC PKB Kota Bekasi, Rizky Topananda mengatakan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin tersebut merupakan sosok yang mampu mengangkat nama partai.

"Kami sudah bulat menentukan sikap sejak awal, bahwa kita minta kepada ketua umum Gus Muhaimin Iskandar hari ini untuk melanjutkan kepemimpinannya di DP PKB," kata Rizky pada Senin, 12 Agustus 2024.

Rizky mengatakan, sejauh ini tidak ada satu pun nama atau calon pimpinan (capim) PKB selain Cak Imin.

"Tidak ada, nama ketum Gus Muhaimin Iskandar adalah satu-satunya nama yang menjadi calon ketua umum PKB yang akan datang," tegasnya.

Ia meyakini, isu Cak Imin yang sedang memanas dengan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) tidak menghalangi pergantian kepemimpinannya di PKB saat ini.

"Kalau perkara PBNU dan DDP PKB apapun kondisi hari ini saya rasa kesolidan PKB di internal enggak akan terganggu sama sekali," jelasnya.

Meski demikian, ia berharap bakal ada langkah kongkret yang akan diambil para pemimpin PKB di Muktamar nanti.

"Di forum Muktamar itu kita membahas beberapa hal yang kaitannya sama urusan internal, program kerja,  laporan pertanggungjawaban, garis perjuangan ke depan untuk membesarkan partai demi kemaslahatan umat dan rakyat Indonesia," ujarnya. (Ihsan)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Cak IminPKB Kota BekasiPKBmuktamarmuhaimin-iskandar

Ihsan Fahmi

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor