JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Matthijs de Ligt dan Noussair Mazraoui dilaporkan sedang menjalani tes medis di Carrington. Keduanya akan diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United tak lama lagi.
Sky Sports melaporkan, De Ligt dan Mazraoui mendarat di Kota Manchester pada Senin, 12 Agustus 2024. Masing-masing dari keduanya kemudian menaiki mobil berwarna hitam menuju Carrington.
Berdasarkan laporan tersebut, kedua pembelian baru Manchester United itu menjalani tes medis di Carrington, sebelum diumumkan secara resmi kepada publik.
"Matthijs de Ligt dan Noussair Mazraoui tiba di Manchester United," tulis keterangan unggahan akun X Sky Sports Premier League (@SkySportsPL) pada Senin, 12 Agustus 2024.
Jurnalis sepak bola, Fabrizio Romano mengungkapkan, De Ligt dan Mazraoui ditebus MU dari Bayern Munchen. Setan Merah mengeluarkan 50 juta Euro untuk De Ligt dan 20 juta Euro untuk Mazraoui.
"Bayern menerima 45 juta Euro plus 5 juta Euro untuk De Ligt, 15 juta Euro plus 5 juta Euro untuk Mazraoui," kata Romano melalui X pada Minggu, 11 Agustus 2024.
Kesebelasan Setan Merah mengikat dua jebolan Ajax tersebut dengan kontrak berdurasi lima tahun. Khusus De Ligt, ia memiliki opsi perpanjangan kontrak selama semusim.
De Ligt dan Mazraoui terdaftar sebagai rekrutan ketiga dan keempat Manchester United dalam bursa transfer musim panas ini. Sebelumnya, mereka telah mendaratkan Joshua Zirkzee dan Leny Yoro.
Menyambut musim kompetisi baru, The Red Devils memang tergolong klub paling sibuk. Mereka diyakini belum akan berhenti berbelanja pemain demi bisa bersaing di Premier League.
Belakangan, nama Sander Berge dan Manuel Ugarte dikaitkan dengan Manchester United. Dua pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan ini kabarnya masuk radar incaran MU.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.