JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Siap-siap keluarga penerima manfaat (KPM) di 2 daerah ini sudah menerima undangan pencairan PKH BPNT di PT POS Indonesia, bagaimana dengan daerah Anda?
Pencairan bansos dari pemerintah hadir kembali dan KPM akan segera menerima pencairan melalui bank penyalur.
Diantaranya ada 2 jenis bansos yang di bulan Agustus 2024 ini dipastikan cair, yakni PKH dan BPNT.
PKH adalah Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang dikirimkan melalui rekening dalam bentuk tunai. Nominalnya sendiri bervariasi mulai Rp225.000-Rp750.000 per tahap.
Bansos PKH ini dipastikan masuk periode salur tahap 3 bulan ini, yakni alokasi 3 bulan mulai Juli-Agustus-September 2024.
Ada beberapa wilayah yang sudah menerima pencairan dan mendapatkan undangan pencairan untuk PKH tahap 3 ini.
Kemudian bansos kedua yang juga dipastikan cair pada bulan Agustus 2024 ini adalah Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Bansos BPNT ini diterima sebesar Rp400.000 pada periode salur tahap 4, yakni pencairan bulan Juli-Agustus 2024.
Sebelumnya banyak masyarakat yang menantikan pencairan BPNT tahap 4 ini di bulan Juli, namun baru di awal Agustus ini saldo dana bansos masuk ke rekening bank himbara dan kantor POS.
Dari informasi yang beredar, 2 wilayah yang sudah mendapatkan pencairan saldo dana bansos PKH adalah Aceh dengan rekening bank himbara di BSI, kemudian pencairan di Bengkulu dengan KKS BNI.
Selain itu beberapa wilayah lainnya juga telah melaporkan pencairan bansos BPNT masuk ke rekening BNI dan BRI seperti dalam unggahan @info Bansos PKH melalui Facebook dimana dipastikan PKH sudah cair semua.