Pencairan Saldo Dana Bansos PKH Rp2.000.000 Bakal Dialihkan dari Kantor Pos ke Rekening Bank KKS? Simak Penjelasannya

Minggu 11 Agu 2024, 17:20 WIB
Berikut ini penjelasan mengenai adanya pencairan saldo dana bansos PKH BPNT dari Kantor Pos ke KKS. (Foto: Canva/Edited By Fia Afifah)

Berikut ini penjelasan mengenai adanya pencairan saldo dana bansos PKH BPNT dari Kantor Pos ke KKS. (Foto: Canva/Edited By Fia Afifah)

Yang menjadi perbedaan KPM bansos PKH BPNT dalam peralihan dari Kantor Pos Indonesia, dengan KPM bansos PKH BPNT yang memang biasa mencairkan via KKS Bank Himbara adalah dari alokasi penyaluran.

KPM PKH dan BPNT yang sebelumnya mencairkan via PT Pos Indonesia untuk alokasi 3 bulan, pada semester kedua ini juga akan dapat bantuan alokasi 3 bulan untuk Juli–September 2024 via KKS.

Untuk periode saat ini, baik bansos PKH maupun BPNT yang sebelumnya menggunakan pihak penyalur PT Pos Indonesia memasuki tahap 3 penyaluran 2024.

Dan untuk bansos PKH dan BPNT yang jika pada periode sebelumnya mencairkan Bansos via KKS Bank Himbara, tetap akan menerima bantuan dengan alokasi 2 bulan.

Daftar Dokumen untuk Pembukaan Rekening KKS

Melihat hal tersebut, ada beberapa dokumen yang harus dipersiapkan oleh KPM jika akan memenuhi undangan dari Dinas Sosial.

Yakni terkait pembukaan rekening KKS dengan mengambil sampel undangan pembukaan rekening KKS untuk KPM di wilayah Kabupaten Sleman, apa saja? Ini daftar dokumennya:

1. Bawa Undangan

Undangan harus dibawa. Oleh karennya, KPM yang sudah menerima undangan dihimbau untuk menyimpan undangan dengan baik.

Karena jika undangan sampai hilang, rusak hingga tidak terbaca, maka proses pembukaan rekening KKS berpotensi mengalami kendala.

2. Bawa KTP Asli

Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang asli harus dibawa atas nama KPM yang mendapat undangan, sambil menyerahkan fotokopi KTP dan Kartu Keluarga (KK) masing-masing 2 rangkap.

Berita Terkait

News Update