Cara Beli Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 71 dengan Insentif Saldo DANA Gratis Rp700.000, Cek Selengkapnya! (Tangkapan layar Prakerja di Instagram @prakerja.go.id)

TEKNO

Cara Beli Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 71 dengan Insentif Saldo DANA Gratis Rp700.000, Cek Selengkapnya!

Jumat 09 Agu 2024, 10:33 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Segera ambil kesempatan klaim saldo dana gratis dari insentif Prakerja senilai Rp700.000 langsung cair ke dompet elektronik.

Seperti yang kita tahu, pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 71 telah resmi ditutup pada Senin, 5 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB.

Bagi para peserta yang berhasil lolos seleksi, kamu berhak untuk klaim saldo dana insentif Prakerja sebesar Rp700.000 yang bisa langsung dicairkan ke aplikasi dompet elektronik.

Adapun cara untuk memeriksa apakah kamu salah satu peserta yang berhasil meraih insentif saldo dana Prakerja Rp700.000 adalah dengan menyiapkan nomor induk kependudukan, KTP, nomor hp yang aktif, dan email.

Setelah berhasil masuk atau login ke akun Kartu Prakerja, maka kamu dapat melihat apakah nama dan NIK KTP kamu menerima insentif Prakerja berupa saldo dana gratis.

Selain melalui cara di atas, para peserta yang lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 71 kemarin juga akan menerima pemberitahuan melalui SMS dan email pada hari pengumuman.

Namun, apabila NIK e-KTP dan nama kamu tidak lolos seleksi program Kartu Prakerja Gelombang 71, kamu masih bisa mendaftar pada gelombang selanjutnya.

Pada umumnya, insentif saldo dana gratis dari Kartu Prakerja diberikan kepada peserta yang telah menyelesaikan pelatihan awal, menulis ulasan, dan menautkan rekening bank atau dompet elektronik mereka.

Jumlah bantuan insentif Prakerja yang akan diterima oleh para peserta yang lolos seleksi pun terbagi menjadi tiga kategori, diantaranya:

Insentif Saldo Dana Prakerja 

Melalui akun Instagram resmi Kartu Prakerja di @prakerja.go.id, pihak penyelenggara menyebutkan jika para peserta yang lolos dianjurkan untuk segera membeli pelatihan sebelum tanggal 21 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB.

Pembelian pelatihan pertama Kartu Prakerja bisa dilakukan dengan memanfaatkan saldo dana insentif yang telah diberikan oleh pemerintah.

Selain itu, peserta hanya memiliki waktu 15 hari untuk membeli pelatihan pertama dengan insentif saldo dana gratis yang diberikan.

Jika peserta tidak segera membeli pelatihan sampai waktu tenggat yang telah ditentukan, maka akun Prakerja dan tanda kepesertaan kamu akan dicabut.

Tidak hanya itu, insentif Prakerja berupa saldo dana yang sudah cair ke dalam akun dompet elektronik kamu juga akan dikembalikan ke pihak Kartu Prakerja.

Lantas, seperti apa langkah-langkah untuk membeli pelatihan pertama program Kartu Prakerja Gelombang 71 dengan insentif saldo dana gratis RP700.000? Yuk, simak informasi lengkapnya di bawah ini.

Cara Beli Program Pelatihan Kartu Prakerja 

Sebelum membeli pelatihan dengan insentif Kartu Prakerja, pastikan untuk mengecek saldo pelatihan yang tersedia setelah login.

Setelah itu, pilih program pelatihan yang kamu inginkan melalui situs resmi prakerja.karier.mu atau aplikasi Karier.mu yang dapat diunduh di PlayStore.

Setelah peserta Kartu Prakerja mentransfer saldo dana insentif melalui bank atau dompet elektronik seperti DANA, Gopay, OVO, dan lainnya, saldo insentif sebesar Rp700.000 akan langsung ditransfer ke rekening mereka.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Google News

Gabung Channel WhatsApp Poskota

Tags:
kartu prakerjainsentif prakerjasaldo dana prakerjaSaldo danadompet elektronikpendaftaran kartu prakerja gelombang 71

Farida Fakhira

Reporter

Farida Fakhira

Editor