Ikuti cara sambung rekening bank atau e-money Anda setelah lolos Prakerja. (Foto: Canfa/Edited By Fia Afifah)

EKONOMI

Selamat Anda LOLOS Prakerja! Segera Sambungkan Rekening dan E-Money, Cek Caranya di Sini!

Rabu 07 Agu 2024, 11:36 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID-  Jika Anda sudah mendapatkan notifikasi lolos di Gelombang 71 Kartu Prakerja, maka Anda wajib menyambungkan nomor rekening untuk mendapatkan insentif dari Program Prakerja.

Sebelum Anda menyambungkan rekening bank atau e-money, pastikan rekening bank Anda masih aktif dan rekening bank harus dalam mata uang rupiah.

Nomor rekening bank juga harus atas nama Anda sendiri yang sesuai dengan KTP yang terdaftar di Prakerja. Jika memilih e-money, pastikan Anda telah mempunyai akun e-money atau dompet elektronik di salah satu mitra Prakerja yaitu, OVO, LinkAja, GoPay dan DANA.

Cek juga nomor Hp yang teregistrasi di Kartu Prakerja. Lalu akun e-money Anda sudah di upgrade atau akun e-money yang KYC (verifikasi KTP dan swafoto).

Adapun cara menyambungkan rekening Anda, yaitu sebagai berikut:

1. Klik "Sambungkan Sekarang" setelah Anda selesai menonton 3 video tentang Kartu Prakerja.

2. Pilih bank yang Anda inginkan lalu klik "Sambungkan".

3. Masukkan data rekening Anda, pastikan Anda memasukan data yang benar. Lalu klik "Sambungkan".

4. Pastikan data rekening yang Anda masukkan selalu aktif.

5. Selamat! Rekening bank Anda sudah tersambung ke akun Prakerja.

Dan cara menyambungkan e-money, yaitu:

1. Pilih e-money yang Anda inginkan lalu klik "Sambungkan". Pastikan nomor HP yang teregistrasi di akun kartu Prakerja merupakan nomor HP e-money Anda yang telah KYC dan sudah di upgrade ke premium.

2. Masuka no HP Anda. Pastikan Anda memasukkan data yang benar. Lalu klik "Sambungkan".

3. Klik "Ya, Sambungkan". Pastikan data nomor HP yang Anda masukkan selalu aktif.

4. Masukkan nomor OTP yang telah dikirimkan via SMS ke nomor HP Anda.

5. Jika Anda telah salah memasukkan OTP lebih dari 3 kali, maka Anda harus menunggu dan mencoba kembali setelah 1jam untuk mengirimkan ulang OTP yang benar.

6. Masukkan security code akun e-money yang Anda pilih untuk disambungkan.

7. Selamat! Anda berhasil menyambungkan akun e-money.

Jika bingung, Anda dapat mengakses website resmi Prakerja untuk mendapatkan informasinya secara lengkap.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Lolos prakerjarekeningemoney

Annisa Nur Latifah

Reporter

Annisa Nur Latifah

Editor