Pastikan rekening KKS Anda aktif dan dapat diakses. Bantuan akan langsung ditransfer ke rekening ini, jadi penting untuk memeriksa saldo secara rutin.
2. Kunjungi Bank Himbara atau Lokasi Penyaluran
Untuk wilayah umum, Anda dapat mengambil bantuan BPNT di bank Himbara seperti Bank BRI, Bank BNI, Bank Mandiri, atau Bank BTN.
Jika Anda berada di wilayah Aceh, proses penyaluran dilakukan melalui Bank BSI. Selain itu, bantuan BPNT juga bisa diambil di kantor desa/kelurahan atau lokasi-lokasi yang telah ditunjuk oleh Kantor Pos Indonesia.
3. Periksa Status Bantuan
Anda dapat memeriksa status bantuan sosial melalui aplikasi cek bansos atau laman resmi pemerintah yang disediakan oleh Kemensos.
Jika ada kendala atau jika Anda belum menerima bantuan setelah beberapa hari, segera hubungi pihak yang berwenang melalui formulir pengaduan atau customer service.
Terus pantau informasi terbaru melalui layanan resminya dan pastikan Anda menerima Bantuan Pangan Non Tunai untuk periode bulan Agustus 2024.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.