JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Cek bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) saldo dana Rp2.400.000 mudah pakai handphone (Hp).
Sertakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) Anda agar bisa melakukan pengecekan di situs Kementerian Sosial (Kemensos) tersebut.
Pantau terus tanggal penyalurannya, karena bansos PKH kini sudah memasuki tahap 3 untuk periode Juli-September 2024.
Perlu diingat bahwa proses penyaluran tidak dilakukan serentak.
Setiap wilayah di Indonesia memiliki jadwal yang berbeda untuk pencairan, baik melalui kantor Pos maupun Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Bagi Keluarga Penerima (KPM) yang mendapatkan dana bansos PKH melalui kantor Pos akan menerima undangan yang mencantumkan waktu, tanggal, dan tempat pembagian bantuan.
Sementara itu untuk penerima yang memiliki KKS, pencairan dapat dilakukan dengan kartu merah putih di ATM terdekat sesuai dengan jenis kartu bank Himbara (Himpunan Bank Negara).
Antara lain Bank Tabungan Negara (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI), Mandiri, Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Bank Tabungan Negara (BTN).
Semua kategori penerima bansos PKH dapat mengklaim saldo dana bantuan yang menjadi hak mereka.
Adapun nominal Rp2.400.000 adalah total bantuan sosial yang diterima dalam satu tahun oleh kategori lansia dan penyandang disabilitas, dengan alokasi Rp600.000 per tahap.
Ada penyaluran khusus untuk kedua kategori penerima ini, di mana PT. Pos Indonesia bekerja sama dengan pendamping sosial untuk distribusi bantuan secara langsung melalui metode door-to-door atau kunjungan rumah.
Metode pembagian ini juga berlaku untuk KPM yang sedang sakit atau memiliki mobilitas terbatas.
Cara Mengecek Status Penerima Bansos PKH 2024
- Akses situs resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.
Di mana pada halaman utama akan menampilkan formulir Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
- Masukkan provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa pada formulir yang disediakan. Lengkapi juga nama lengkap sesuai e-KTP.
- Ketikkan empat huruf kode captcha yang tertera di kotak yang tersedia.
- Klik "Cari Data" dan tunggu hingga hasil pencarian muncul.
Jika Anda terdaftar sebagai penerima, informasi akan menunjukkan tabel dengan status penerima, keterangan, dan periode bantuan.
Akan tetapi, apabila tidak terdaftar, maka akan muncul keterangan "Tidak Terdapat Peserta/PM."
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.
https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMKiypAsw67y8Aw?hl=id&gl=ID&ceid=ID%3Aid