JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Update pencairan bantuan sosial, khususnya bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) alokasi Juli-Agustus yang semakin banyak dicairkan pada hari Sabtu.
Beberapa bank Himbara tetap mencairkan bantuan hari ini, untuk KKS Bank BNI telah mencairkan BPNT alokasi Juli-Agustus.
Hingga kemarin siang sudah ada dua bank Himbara yang mencairkan BPNT, yaitu KKS Bank Syariah Indonesia (BSI) dan KKS Bank BNI.
Untuk PKH, tiga bank Himbara sudah mencairkan, yaitu Bank BSI, Bank BRI, dan Bank BNI.
Namun, ada laporan bahwa KKS Bank BRI juga telah mencairkan BPNT, meski informasinya masih belum sepenuhnya valid.
Ini berbeda dengan KKS Bank BNI, yang sudah banyak Keluarga Penerima Manfaat (KPM) mengklaim bantuan BPNT-nya sudah cair.
Sampai kemarin sore, BPNT alokasi Juli-Agustus masih belum cair di KKS Bank BRI, jadi jika ada yang mengatakan sudah cair, informasinya mungkin tidak valid.
Kebiasaan Bank BRI untuk awal pencairan bantuan biasanya tidak terjadi di pagi hari.
Jika ada bantuan di pagi hari, kemungkinan itu adalah sisa dari bantuan sebelumnya dan mungkin masih berupa bantuan PKH.
Untuk BPNT, masih belum cair di Bank BRI dan Bank Mandiri.
Kemungkinan dua KKS bank Himbara yang kita tunggu-tunggu yaitu KKS Bank BRI untuk BPNT dan KKS Bank Mandiri akan cair di hari senin untuk PKH dan BPNT.