JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Alhamdulillah, Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP Anda terpilih terima bantuan dari pemerintah Indonesia sebesar Rp750.000 atas Program Keluarga Harapan (PKH).
Sepanjang Agustus 2024 ini, pemerintah akan terus menyalurkan sejumlah bantuan sosial (bansos) kepada keluarga miskin di seluruh Indonesia.
Program Keluarga Harapan (PKH) menjadi salah satu bansos yang juga sudah mulai dicairkan di bulan ini.
Masyarakat di beberapa wilayah Indonesia sudah mulai menerima pencairan dana bansos PKH sejak 1 Agustus 2024.
Diketahui, pengalokasian dana bansos ini dimulai dari wilayah Aceh dan secara bertahap akan merata ke seluruh Indonesia.
Namun, pengalokasian bansos PKH ini baru untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Pemegang KKS yang terhubung dengan bank Himbara seperti BNI, BSI, BRI, dan Bank Mandiri sudah mulai menerima subsidi dana dari pemerintah.
Adapun, nominal bantuan yang diterima, yakni sebesar Rp750.000 untuk kategori penerima ibu hamil dan balita yang setahunnya mendapatkan Rp3.000.000.
Sementara, kategori lainnya bakal mendapatkan jumlah yang berbeda dalam penyaluran tahap ketiga ini.
Di sisi lain, untuk penyaluran via PT Pos Indonesia nampaknya masih harus menunggu sedikit lebih lama lagi.
Merangkum dari saluran YouTube ariawanagus, status pencairan dana bansos PKH di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation atau SIKS-NG sampai saat ini belum menunjukkan perubahan.