JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Berbagai persiapan tentu sudah dilakukan masyarakat jelang Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2024 mendatang.
Untuk menyambut HUT RI ke-79, setiap daerah di Indonesia memiliki tradisi tersendiri dalam melakukan perayaan 17 Agustus setiap tahunnya.
Namun, salah satu yang nyaris pasti dilakukan adalah membuat proposal permohonan dana untuk mendukung beragam kegiatan perayaan HUT RI.
Proposal ini dibuat oleh panitia penyelenggara acara 17 Agustus yang ditujukkan untuk meminang sponsor atau donatur dengan harapan dapat menerima dana demi kelancaran acara.
Bagi Anda yang saat ini sedang merencanakan pembuatan proposal 17 Agustus, di bawah ini terdapat contoh yang barangkali bisa Anda jadikan referensi.
Judul Proposal
Permohonan Dana untuk Perayaan HUT RI ke-79 di Komunitas Pecinta Budaya
I. Latar Belakang
Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia setiap tanggal 17 Agustus adalah momen yang sangat penting dan bermakna bagi seluruh rakyat Indonesia. Hari Kemerdekaan Republik Indonesia adalah hari bersejarah yang menandai kemerdekaan bangsa Indonesia dari penjajahan.
Setiap tahun, masyarakat Indonesia merayakan hari bersejarah ini dengan penuh semangat dan khidmat, sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa para pahlawan dan sebagai wujud syukur atas kemerdekaan yang telah diperjuangkan.
Di Desa Sejahtera, perayaan HUT RI tidak hanya dijadikan sebagai ajang perayaan, tetapi juga sebagai momen untuk mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan semangat gotong royong di kalangan masyarakat desa.