Rekening Anda Dikirimi Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Rp400.000, Cek Sekarang Juga!

Sabtu 03 Agu 2024, 10:29 WIB
Dana bansos PKH dan BPNT Rp400.000 cair hari ini. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

Dana bansos PKH dan BPNT Rp400.000 cair hari ini. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dana bansos PKH dan BPNT senilai Rp400.000 sudah cair ke rekening KKS. 

Bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) sudah dimulai penyalurannya sejak akhir Juli 2024 lalu.

Selain PKH, Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) juga turut menyalurkan bantuannya.

Bantuan sosial BPNT dan PKH ini disalurkan melalui KKS Bank Himbata atau PT Pos Indonesia. Namun, untuk penyaluran melalui PT Pos belum ada informasi lebih lanjut.

Diketahui sejak 30 Juli 2024, status bansos PKH di SIKS-NG sudah berbah ke SI via KKS Bank Himbara untuk alokasi Juli-Agustus 2024.

Sedangkan untuk bansos BPNT, baru pada tanggal 31 Juli 2024 statusnya berubah jadi SI di SIKS-NG.

Beberapa bank sudah memulai pencairan dana bansos PKH dan BPNT secara bertahap ke rekening penerima KPM.

Namun, belum semua Bank Himbara mulai menyalurkan bantuannya. Tercatat baru KKS BRI, BSI, dan BNI yang cair.

Untuk KKS Mandiri masih belum ada informasi terkait pencairannya.

Pencairan bansos PKH sudah bisa penerima KPM ambil via KKS BRI, BSI, dan BNI. Sedangkan untuk BPNT baru KKS BRI dan BSI yang cair.

Biasanya penyaluran bansos waktunya berurutan, Anda bisa melakukan pengecekan berkala jika KKS yang Anda miliki belum cair.

Berita Terkait

News Update