Asyik! Saldo Dana Rp700.000 Siap Meluncur ke Dompet Elektronik, Cek Aturan Pencairan Insentif

Kamis 01 Agu 2024, 23:26 WIB
Ketahui aturan pencairan dana insentif Kartu Prakerja Rp700.000 ke dompet elektronik di sini. (Foto: Canva/Pixabay/edited by Fia Afifah)

Ketahui aturan pencairan dana insentif Kartu Prakerja Rp700.000 ke dompet elektronik di sini. (Foto: Canva/Pixabay/edited by Fia Afifah)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Ada saldo dana Rp700.000 dari Kartu Prakerja yang sedang menunggu dicairkan ke dompet elektronik milikmu, yang berasal dari dana insentif dan bisa dicairkan dengan beberapa syarat.

Kehadiran program Kartu Prakerja sendiri hingga sat ini masih dinanti. Terbukti dengan masih banyaknya masyarakat yang antusias terkait kapan dibukanya gelombang 71.

Ini akan menawarkan kesempatan luar biasa bagi masyarakat Indonesia, terutama bagi kamu yang sedang mencari pekerjaan, mengembangkan karier, atau baru saja mengalami PHK.

Menariknya, selain dapat dana pelatihan Rp3.500.000, kamu juga bisa mendapatkan saldo dana gratis hingga Rp700.000 dari Kartu Prakerja.

Pendaftaran Kartu Prakerja biasanya dibuka setiap hari Jumat melihat dari pola dari gelombang-gelombang sebelumnya.

Dan untuk gelombang 71 yang dinantikan, jadwal pembukaan pendaftaran kemungkinan besar akan dibuka pada Jumat 2 Agustus 2024.

Namun, untuk mendapatkan jadwal resminya, disarankan untuk memantau informasi secara rutin melalui akun Instagram resmi Kartu Prakerja di @prakerja.go.id atau melalui situs resmi Kartu Prakerja.

Sambil menunggu, kamu bisa mencari tahu segala hal terkait Kartu Prakerja, dan mempersiapkan dokumen persyaratan yang dibutuhkan untuk mendaftar.

Syarat Dapatkan Saldo Dana Kartu Prakerja

Sebelum mendaftar dan dapat dana insentif Rp700.000, ketahui dulu beberapa syarat yang harus dipenuhi ini:

1. Warga Negara Indonesia (WNI), yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP)

2. Memiliki usia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun

3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal

4. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pelaku usaha mikro dana kecil

5. Memiliki akun e-wallet seperti akun DANA

6. Yang boleh daftar Prakerja maksimal 2 NIK dalam 1 KK

7. Bukan pejabat negara

Jika kamu merasa telah memenuhi syarat tersebut, ikuti langkah-langkah yang ada di Kartu Prakerja dan selesaikan semua pelatihan hingga tuntas untuk dapat saldo DANA gratis Rp700.000.  

Aturan Pencairan Dana Insentif Kartu Prakerja

Jika kamu dinyatakan lolos seleksi dan jadi penerima Kartu Prakerja, kamu akan menerima dana insentif sebesar Rp600.000 dan biasa pengisian survey dua kali sebesar Rp100.000, sehingga totalnya Rp700.000.

Agar saldo dana tersebut meluncur langsung ke dompet elektronik milikmu, perhatiakn dulu arutan pencairan dana insentif ini:

- Menyelesaikan pelatihan dengan adanya sertifikat

- Memberikan ulasan (review) dan penilaian (rating) terhadap pelatihan di dashboard

- Jika kamu mengikuti lebih dari satu pelatihan, dana insentif hanya akan diberikan pada saat penyelesaian pelatihan yang pertama. Tidak ada insentif untuk pelatihan kedua dan seterusnya

- Berhasil menyambungkan nomor rekening bank atau e-money di akun situs prakerja.go.id

- Nomor rekening bank atau e-money yang didaftarkan telah tervalidasi memiliki nomor yang sama dengan yang didaftarkan ke akun Kartu Prakerja

- Kartu Prakerja dan sudah KYC atau akun e-money sudah premium/upgrade oleh bank/perusahaan e-money terkait.

Demikianlah informasi mengenai saldo dana insentif Rp700.000 dari Kartu Prakerja ini yang bisa kamu ketahui sambil menunggu pembukaan pendaftaran gelombang 71.

Selain berita Kartu Prakerja, dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan bergabung dengan kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update