Agustus Ceria! Cair 1 Agustus 2024, Ini Cara Cek Status Penerima Dana Bansos BPNT

Kamis 01 Agu 2024, 12:48 WIB
NIK KTP anda resmi cairkan dana bansos PKH senilai Rp750.000 lewat KKS Bank BRI. (Pinterest)

NIK KTP anda resmi cairkan dana bansos PKH senilai Rp750.000 lewat KKS Bank BRI. (Pinterest)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Agustus ceria kembali datang karena dana bantuan sosial (bansos) dari pemerintah akan mulai dicairkan pada 1 Agustus 2024.

Berikut adalah cara untuk mengecek status penerima BPNT melalui tautan dari Kementerian Sosial.

Pemerintah terus mendistribusikan dana bansos untuk masyarakat kurang mampu di seluruh Indonesia.

Pada bulan Agustus ini, bansos akan kembali dicairkan. Setiap bulan, Kementerian Sosial bekerja sama dengan Dinas Sosial setempat untuk membagikan bantuan tunai.

Penyaluran dilakukan melalui rekening KKS dan kantor pos. Mulai 1 Agustus 2024, dana bansos akan kembali disalurkan kepada masyarakat yang tergolong Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

KPM adalah sebutan bagi mereka yang terdaftar sebagai penerima bantuan.

Pada bulan Agustus, dana bansos yang cair adalah BPNT tahap 4. BPNT, singkatan dari Bantuan Pangan Non Tunai, merupakan bansos yang disalurkan setiap bulan.

BPNT diberikan sebesar Rp200 ribu per bulan selama setahun penuh kepada KPM melalui rekening KKS Merah Putih BRI, BNI, atau BTN, serta kantor pos.

Dana bansos ini bertujuan membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Cara Cek Status Penerima BPNT di Link Kemensos:

Masyarakat dapat mengecek apakah mereka terdaftar sebagai penerima dana bansos BPNT melalui situs cekbansos.kemensos.go.id dengan langkah-langkah berikut:
1. Akses laman cekbansos.kemensos.go.id
2. Masukkan nama dan alamat mulai dari provinsi hingga desa sesuai dengan KTP
3. Masukkan kode verifikasi yang tertera di layar
4. Klik tombol 'Cari Data'
5. Jika terdaftar sebagai penerima, akan muncul status pencairan BPNT ‘sudah proses Bank Himbara/PT Pos’
6. Jika tidak terdaftar, tanda penyaluran tidak akan muncul

Demikian informasi mengenai pencairan dana bansos pemerintah yang dimulai pada 1 Agustus 2024 dan cara mengecek status penerima BPNT melalui tautan dari Kementerian Sosial.

Berita Terkait

News Update