cek info saldo dana siaga. (Bank Raya)

EKONOMI

TERBARU, Kamu Bisa Klaim Saldo DANA Siaga Rp25 Juta Tanpa Syarat, Begini Caranya

Selasa 30 Jul 2024, 20:09 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Informasi terbaru bagi yang membutuhkan uang cepat, kamu bisa klaim saldo DANA siaga sampai Rp25 juta tanpa syarat sekarang juga. 

Jika sedang membutuhkan dana cepat, ada banyak cara yang mungkin bisa kamu pertimbangkan dan segera mendapatkan uang tunai. 

Sekarang ini DANA siaga menjadi salah satu opsi dimana kamu bisa melakukan pengajuan kredit dengan mudah dan cepat. 

Sebagai informasi, DANA Siaga adalah layanan pinjaman tunai cepat yang bisa Anda akses melalui aplikasi JMO (Jamsostek Mobile). 

Fasilitas ini sangat berguna bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan untuk mendapatkan uang tunai dalam keperluan dana yang mendesak. 

Plafon pinjaman yang diberikan untuk saldo DANA siaga ini bis didapatkan hingga Rp25 juta, dan kamu bisa memenuhi berbagai kebutuhan finansial dengan lebih mudah.

Nah masih sedikit orang yang tahun tentang DANA siaga ini sehingga bisa kamu manfaatkan selagi pengajuannya masih mudah. 

Program ini memberikan kemudahan bagi peserta untuk mendapatkan pinjaman tanpa perlu melalui proses yang rumit.

Namun sebelum itu kamu juga perlu memenuhi persyaratan untuk mengajukan DANA siaga yang bisa dicek informasinya di bawah ini.

Syarat Mengajukan DANA Siaga

Meski dibilang tanpa syarat karena memiliki proses pengajuan yang mudah, namun tetap ada kriteria yang menjadi persyaratan mendapatkan DANA siaga hingga Rp25 juta ini. 

1. Peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan: Anda harus terdaftar sebagai peserta aktif dan memenuhi kewajiban pembayaran iuran.

2. Memiliki rekening bank yang aktif: Rekening bank ini akan digunakan untuk pencairan dana pinjaman.

3. Memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh mitra penyedia dana: Setiap mitra penyedia dana memiliki persyaratan tambahan yang perlu Anda penuhi, seperti minimal masa kerja, jumlah gaji, dan usia.

Cara Mengajukan DANA Siaga

Berikutnya untuk cara mengajukan DANA siaga Rp25 juta kamu bisa mengikuti langkah-langkahnya yang telah disiapkan di bawah ini: 

1. Unduh dan instal aplikasi JMO: Aplikasi ini bisa Anda unduh secara gratis melalui Google Play Store atau App Store.

2. Daftar atau login: Jika belum memiliki akun, daftarlah menggunakan nomor peserta BPJS Ketenagakerjaan Anda.

3. Pilih menu DANA Siaga: Setelah login, cari menu DANA Siaga dan pilih mitra penyedia dana yang Anda inginkan.

4. Baca syarat dan ketentuan: Pelajari dengan seksama syarat dan ketentuan yang berlaku.

5. Ajukan pinjaman: Jika setuju dengan syarat dan ketentuan, lanjutkan proses pengajuan pinjaman dengan mengisi formulir yang tersedia.

6. Tunggu proses verifikasi: Pihak penyedia dana akan melakukan verifikasi terhadap data yang Anda berikan.

7. Dana cair: Jika pengajuan Anda disetujui, dana pinjaman akan segera cair ke rekening bank Anda.

Begitulah informasi tentang saldo DANA siaga yang bisa kamu ajukan kreditnya dengan plafon sampai Rp25 juta. Semoga informasinya membantu.

Tags:
dana siagaSaldo danabpjs ketenagakerjaansaldo dana siagacara mengajukan dana siagabank raya

Muhammad Faiz Sultan

Reporter

Muhammad Faiz Sultan

Editor