Berikut cara klaim saldo dana gratis ke rekening Bank BCA dan BNI lewat program pemerintah. (Poskota.co.id/Febrian Hafizh Muchtamar)

TEKNO

Selamat, Pemerintah Salurkan Saldo Dana Rp700.000 ke Rekening BCA-BNI Kamu, Cek Sekarang

Selasa 30 Jul 2024, 22:49 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah menyalurkan saldo dana bantuan sebesar Rp700.000 ke rekening BCA dan BNI penerima. Cek sekarang di sini.

Bantuan tersebut disalurakn Kemenko Bidang Perekonomian (Kemenko) untuk masyarakat yang membutuhkan biaya pengembangan kompetensi diri.

Dengan program bantuan tersebut, pemerintah berharap masyarakat yang telah mengikuti pengembangan kompetensi diri, siap menghadapi tantangan dunia kerja.

Adapun program tersebut bernama Kartu Prakerja. Program yang digagas Kemenko itu muncul pertama kali pada April 2020 dan berlangsung hingga sekarang.

Tahap Klaim Saldo Dana Gratis

Prakerja memberikan insentif berupa saldo dana kepada peserta. Setiap peserta yang sudah menyelesaikan seluruh tahapan, berhak atas insentif tersebut.

Bagaimana tahapan Prakerja sebelum klaim uang bantuan gratis? Simak panduan selengkapnya berikut ini:

  1. Lakukan Pendaftaran menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP, Kartu Keluarga, email, dan nomor hp.
  2. Sambungkan rekening bank BCA atau BNI ke akun Prakerja kamu.
  3. Ikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD).
  4. Gabung gelombang bila dinyatakan lulus TKD.
  5. Pilih dan beli pelatihan di platform digital menggunakan saldo Rp3,5 juta.
  6. Selesaikan pelatihan hingga mendapatkan sertifikat Prakerja.
  7. Beri penilaian dan ulasan pelatihan untuk mendapatkan insentif Rp600.000.
  8. Klaim saldo dana tambahan Rp100.000 setelah menjawab survei evaluasi Prakerja.
  9. Cairkan uang ke nomor rekening bank yang sudah terhubung dengan akun Prakerja.

Prakerja akan menginformasikan pencairan saldo dana melalui menu dashboard. Umumnya, insentif ditransfer ke rekening penerima dalam 3-5 hari kerja.

Persyaratan Ikut Prakerja

Untuk mengikuti program ini, kamu harus memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan penyelenggara. Berikut persyaratannya:

Sekian informasi tentang saldo dana Rp700.000 masuk rekening BCA dan BNI dari program Prakerja. Semoga bermanfaat.

Dapatkan berita dana pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.

Tags:
Saldo danaSaldo DANA Gratisklaim saldo danaKlaim Saldo DANA Gratiskartu prakerjainsentif prakerjaberita dananomor induk kependudukan

Febrian Hafizh Muchtamar

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor