Cek Notifikasi! Pemilik NIK E-KTP Penerima Bansos Rp2.400.000 Mesti Persiapkan Hal Ini Sebelum Terima Dana Bantuan Juli-Agustus 2024 di Rekening KKS

Minggu 28 Jul 2024, 23:04 WIB
Pemilik NIK E-KTP penerima Bansos Rp2.400.000 pemerintah Juli-Agustus 2024 disarankan untuk mempersiapkan hal ini sebelum pencairan dilakukan. (Poskota.co.id/Fani Ferdiansyah)

Pemilik NIK E-KTP penerima Bansos Rp2.400.000 pemerintah Juli-Agustus 2024 disarankan untuk mempersiapkan hal ini sebelum pencairan dilakukan. (Poskota.co.id/Fani Ferdiansyah)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (E-KTP) penerima Bansos Rp2.400.000 Bantuan Pangan Non Tunai dan PKH, mesti mempersiapkan hal ini sebelum menerima dana batuan Juli-Agustus 2024 di rekening KKS. 

Apa yang mesti dipersiapkan? Simak informasi dalam artikel ini selengkapnya.

Dana Bansos Rp2.400.000 dari pemerintah ini didapat dari BPNT dan Program Keluarga Harapan. Jika dari BPNT, maka dana sebesar itu merupakan alokasi untuk satu tahun.

Sementara dalam satu bulan, KPM BPNT menerima dana Rp200.000. Pada pencairan periode Juli-Agustus 2024, penerima BPNT mendapat bansos dua bulan sekaligus, yakni Rp400.000.

Sedangkan dari Bansos PKH, dana Rp2.400.000 bisa merupakan alokasi tahunan untuk komponen disabilitas berat dan lansia, atau bisa gabungan komponen yang ditetapkan pemerintah dalam satu keluarga.

Status di SIKS-NG

Jadi, pada hari Minggu, 28 Juli 2024, terdapat informasi terbaru terkait update status bantuan sosial BPNT dan Program Keluarga Harapan untuk alokasi bulan Juli-Agustus 2024. 

Informasi ini telah banyak beredar di berbagai grup media sosial, seperti Facebook, terkait dengan penarikan saldo bantuan sebesar Rp400.000 dan sebagainya. Namun pertanyaannya, apakah informasi ini benar untuk alokasi Juli-Agustus 2024?

Dikutip dari kanal YouTube Diary Bansos, saat ini status bantuan sosial PKH dan BPNT yang disalurkan melalui kartu KKS di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial-Next Generation (SIKS-NG) masih berada pada tahap Surat Perintah Membayar (SPM) dengan keterangan SP2D. 

Artinya, bantuan tersebut belum mencapai tahap Standing Instruction (SI). Oleh karena itu, belum ada kepastian bahwa saldo bantuan yang terlihat ditarik di beberapa hari terakhir adalah untuk alokasi Juli-Agustus 2024.

Bukti Penarikan Saldo, FIX atau HOAKS?

Meskipun ada beberapa bukti penarikan saldo bantuan yang beredar di media sosial, seperti penarikan saldo Rp600.000 di Bank Syariah Indonesia (BSI) khusus Provinsi Aceh, masih belum bisa dipastikan bahwa dana yang masuk adalah saldo bantuan PKH untuk alokasi Juli-Agustus. 

Ada juga KPM yang mengecek saldo di hari yang sama di Provinsi Aceh dan menemukan bahwa saldo belum masuk. 

Berita Terkait
News Update