Tunggu Gelombang 71, Ketahui Tahapan Pendaftaran Kartu Prakerja yang Harus Diketahui Agar Lolos Seleksi

Jumat 26 Jul 2024, 19:01 WIB
Dengan mengetahui tahapan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 71 ini akan memperbesar peluang lolos seleksi. (Canva ; Pokosta edited by/ Iko Sara Hosa)

Dengan mengetahui tahapan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 71 ini akan memperbesar peluang lolos seleksi. (Canva ; Pokosta edited by/ Iko Sara Hosa)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Agar dapat memperbesar peluang lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 71, calon peserta bisa mengetahui tahapan pendaftaran yang akan dilalui nantinya.

Sebab melalui bantuan pelatihan ini, pemerintah berharap agar peserta dapat meningkatkan kemampuan diri yang akan berguna untuk mencari kerja atau mengembangkan pekerjaan.

Nantinya, setiap peserta Kartu Prakerja akan diberikan saldo digital sebesar Rp3.500.000 yang digunakan untuk membeli pelatihan di berbagai lembaga mitra resmi sesuai minat.

Jumlah tersebut hanya bisa digunakan untuk membeli pelatihan. Jadi, peserta bisa membeli dan mengikuti pelatihan sebanyak mungkin selama saldo masih tersedia.

Jenis pelatihan yang akan dijalankan oleh peserta yang lolos seleksi adalah pemberian materi secara online, webinar, hingga tatap muka atau offline.

Setelah selesai mengikuti pelatihan pertama dengan bukti mendapatkan sertifikat dan menulis ulasan, peserta akan menerima dana insentif.

Besaran dana insentif tersebut adalah sebesar Rp600.000 yang dapat dicairkan ke rekening bank atau dompet elektronik milik peserta yang lolos seleksi.

Selain itu, ada juga dana insentif tambahan, yakni berupa pengisian survei selama dia kali dengan niminal Rp50.000 untuk satu survei, atau total Rp100.000.

Tahapan Pendaftaran Kartu Prakerja

Agar dapat termasuk kepada pendaftar yang lolos seleksi, berikut ini adalah tahapan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 71 yang harus diketahui:

  • Registrasi Akun. Buka situs resmi Kartu Prakerja dan buat akun dengan mengisi data diri yang lengkap.
  • Verifikasi Identitas. Unggah foto KTP dan lakukan verifikasi wajah setelah itu.
  • Isi Formulir Pendaftaran. Lengkapi formulir dengan informasi data diri seperti riwayat pendidikan, pengalaman kerja, dan pilihan pelatihan.
  • Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar. Ikuti juga tes online untuk mengukur motivasi dan kemampuan dasar calon pesera.
  • Pengumuman Hasil Seleksi. Tunggu pengumuman hasil seleksi yang disampaikan melalui email atau situs web resmi.

Jadwal Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 71

Untuk jadwal pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 71 ini diperkirakan akan berlangsung dari 24 Juli 2024 hingga 31 Juli 2024.

Program Kartu Prakerja biasanya dibuka setiap dua minggu sekali, dan pendaftaran dilakukan setiap hari Jumat. Dan pembukaan gelombang 70 telah dilakukan pada 5 Juli 2024 yang lalu.

Jika mengikuti pola sebelumnya, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 71 seharusnya dibuka pada Jumat pekan lalu, yakni pada 19 Juli 2024. Tapi saat dicek, pendaftaran belum dibuka.

Meski begitu, masyarakat yang memenuhi kriteria yang telah ditentukan bisa segera mendaftar dan memanfaatkan kesempatan ini.

Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa kunjungi situs resmi Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id atau ikuti akun media sosial Instagram @prakerja untuk mendapatkan informasi terbaru yang resmi.

Berita Terkait
News Update