Kulit Susah Cerah? Ini Bahan Aktif Pencerah Kulit

Jumat 26 Jul 2024, 17:34 WIB
Bahan aktif pencerah kulit. (Freepik)

Bahan aktif pencerah kulit. (Freepik)

2. Niacinamide (Vitamin B3)

Niacinamide adalah bentuk vitamin B3 yang memiliki banyak manfaat untuk kulit, termasuk efek pencerah. Niacinamide membantu mengurangi hiperpigmentasi dengan menghambat transfer melanosom (struktur yang mengandung melanin) ke sel-sel kulit.

Niacinamide bekerja dengan mengurangi inflamasi dan memperbaiki skin barrier. Bahan aktif ini juga mampu mengurangi bintik-bintik hitam pada kulit.

3. Alpha arbutin

Alpha arbutin adalah turunan dari hydroquinone yang lebih aman dan lebih lembut. Bahan ini efektif untuk mencerahkan kulit dan mengurangi tampilan bintik-bintik gelap dan hiperpigmentasi.

Alpha arbutin bekerja dengan menghambat aktivitas enzim trionase dan produksi melanin.

 

4. Kojic acid
Kojic acid atau asam kojic berasal dari berbagai jenis jamur dan merupakan produk sampingan dalam proses fermentasi sake, sejenis minuman beralkohol tradisional Jepang. 

Asam ini terkenal karena kemampuannya untuk mencerahkan kulit dan mengurangi bintik-bintik gelap. Sama seperti bahan aktif lainnya, kojic acid juga bekerja dengan menghambat enzim trionase dan mengurangi produksi melanin.

Selain itu kojic acid juga memiliki sifat antioksidan ehingga mampu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

5. Papain

Papain adalah enzim yang ditemukan dalam pepaya. Bahan ini membantu eksfoliasi kulit secara lembut, menghilangkan sel-sel kulit mati, dan mendorong regenerasi sel kulit baru yang lebih cerah.

Papain bekerja dengan memecah protein pada sel kulit mati sehingga terjadi proses eksfolias dan membantu regenerasi sel kulit baru.

 

Berita Terkait

News Update