Sosok Hamzah Haz, Wapres ke-9 Era Megawati yang Meninggal Dunia di Usia 84 Tahun

Rabu 24 Jul 2024, 11:04 WIB
Sosok Hamzah Haz, Wapres ke-9 Meninggal Dunia.(Instagram @infokalteng.reborn)

Sosok Hamzah Haz, Wapres ke-9 Meninggal Dunia.(Instagram @infokalteng.reborn)

Hamzah Haz memiliki dua istri, Hj. Asmaniah dan Hj. Titin Kartini. Dari pernikahan tersebut, ia dikaruniai 12 orang anak yang terdiri dari 4 anak laki-laki dan 8 anak perempuan.

Sejak remaja, ketertarikan Hamzah pada dunia organisasi sudah tampak jelas, bahkan saat masih duduk di bangku SMP. 

Minat ini terus berlanjut di setiap jenjang pendidikan yang ditempuh, terutama saat berada di bangku perkuliahan. 

Ia menempuh pendidikan SMP di Pontianak, Kalimantan Barat. Setelah itu, ia melanjutkan pendidikannya di Sekolah Menengah Ekonomi Atas (SMEA) dan lulus pada tahun 1961.

Setelah menyelesaikan pendidikan menengah, Hamzah melanjutkan studi di Akademi Koperasi di Yogyakarta. 

Selama di Yogyakarta, ia aktif dalam organisasi Keluarga Pelajar Mahasiswa Kalbar dan menjabat sebagai ketua organisasi tersebut pada periode 1962 – 1965. 

Setelah menyelesaikan studinya, ia kembali ke Pontianak dan aktif di organisasi Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia (KAMI) Konsulat Pontianak.

Selama 29 tahun berkarir di DPR, Hamzah dikenal dengan julukan Kamus Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Berjalan. 

Analisisnya selalu dinantikan setiap kali ada pembahasan RAPBN di DPR pada masa itu.

Begitulah perjalanan hidup seorang Hamzah Haz, tokoh penting dalam sejarah politik Indonesia RAPBN di DPR pada masa itu. 

Berita Terkait
News Update