Harga emas Antam terbaru pada Rabu, 24 Juli 2024. (Logammulia.com)

EKONOMI

Harga Buyback Emas Antam Naik Hari Ini 24 Juli 2024, Waktunya Jual?

Rabu 24 Jul 2024, 12:02 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Harga buyback atau jual kembali emas PT Aneka Tambang (Antam) naik pada perdagangan Rabu, 24 Juli 2024.

Melalui laman resmi Logam Mulia, harga buyback pecahan 1 gram emas Antam berada di level Rp1.259.000. Harganya berubah setelah mengalami kenaikan Rp5.000.

Nilai jual kembali beranjak naik seusai terpuruk pada Selasa, 23 Juli 2024. Kemarin, harga buyback turun Rp1.000.

Kenaikan harga emas Antam juga berlaku pada metode pembelian. Pecahan satu gram emas dibanderol sebesar Rp1.406.000 atau naik Rp2.000.

Sementara ukuran 0,5 gram dijual dengan harga dasar Rp753.000 (belum termasuk pajak). Lalu, pecahan 5 gram bernilai Rp6.805.000.

Emas batangan tersedia dalam berbagai ukuran, terkecil 0,5 gram dan terbesar 1.000 gram. Harganya fluktuatif tergantung faktor ekonomi.

Berikut rincian harga emas Antam (belum termasuk pajak) berbagai ukuran pada perdagangan Rabu, 24 Juli 2024:

Selain emas batangan biasa, Logam Mulia Antam menawarkan emas batangan seri Gift Seriies, Selamat Idul Fitri, Imlek, hingga Batik Seri III.

Demikian informasi tentang harga emas Antam hari ini. Jika hendak melakukan transaksi emas, sebaiknya rutin pantau perkembangan harga terbaru.

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.

Tags:
emasHarga Emasharga emas antamLogam Muliaharga buyback

Febrian Hafizh Muchtamar

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor