Awas Sultan Mau Lewat! Mobil Plat Sipil Pakai Strobo Minta Dikasih Jalan, Netizen: Merasa Paling Hebat

Rabu 24 Jul 2024, 15:34 WIB
Video yang menampilkan sebuah mobil hitam menggunakan lampu strobo minta dikasih jalan viral di Instagram. (Tangkapan layar/Instagram)

Video yang menampilkan sebuah mobil hitam menggunakan lampu strobo minta dikasih jalan viral di Instagram. (Tangkapan layar/Instagram)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Belakangan ini, penggunaan strobo pada mobil dengan plat nomor kendaraan sipil semakin marak dan mengundang perhatian netizen.

Fenomena ini seringkali menimbulkan kontroversi, karena mobil berplat sipil seharusnya tidak menggunakan lampu tambahan seperti itu.

Lampu strobo sendiri biasanya hanya diperuntukkan bagi beberapa kondisi tertentu seperti pada kendaraan dinas seperti ambulans, mobil polisi, dan mobil pemadam kebakaran.

Diketahui sebuah video yang tengah viral di media sosial Instagram terlihat sebuah mobil yang penyalahgunaan lampu tersebut secara tidak baik.

Peristiwa tersebut terjadi di salah satu ruas jalan sekitaran wilayah Yogyakarta.

Terlihat sebuah kendaraan berwarna hitam tersebut memiliki lampu strobo yang memepet mobil dari si perekam video karena ingin mendahuluinya.

Namun karena lalu lintas yang padat si perekam tidak bisa memberikan jalur dan terus dipaksa untuk mengalah dan membiarkan mobil berjenis SUV tersebut lewat mendahuluinya.

Terdengar pria yang merekam peristiwa tersebut mengatakan bahwa mobil hitam tersebut merupakan menggunakan plat nomor kendaraan sipil namun tetap maksa untuk memberinya lewat terlebih dahulu.

"Kamu ini siapa? Ini Jogja plat mu itu plat sipil pake strobo," ucap si perekam video dengan nada tidak senang.

Peristiwa ini pun turut mengundang komentar netizen yang salah satunya mengatakan bahwa jika seseorang memasang lampu strobo akan merasa menjadi yang paling hebat di antara semua pengendara lainnya.

"Woow keren, pasti baru pasang strobo dan merasa paling hebat.....," ucap akun @her****** di kolom komentar.

News Update