JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Perilaku tidak tertib di jalan raya kembali menjadi sorotan publik, kali ini melibatkan seorang pria yang nekat melawan arah di sebuah wilayah sekitaran Kabupaten Semarang.
Pria tersebut tidak hanya melanggar aturan lalu lintas, tetapi juga mengaku sebagai ketua organisasi masyarakat (ormas) setempat.
Kejadian ini pun berakhir sesuai dengan harapan netizen yang geram dengan tindakannya.
Terlihat dari video yang ramai pada media sosial Instagram, terlihat seorang pengendara di dalam mobil putih memaksa mundur kendaraan si perekam video.
Hal tersebut tidak dapat dilakukan karena dibelakang mobil perekam banyak kendaraan lain yang sudah mengantri.
Terlebih, mobil putih yang dikendarai oleh seorang ibu-ibu berbaju putih tersebut ternyata nekat melawan arah.
Bukannya merasa bersalah, seorang bapak-bapak berbaju batik terlihat memarahi hingga menghampiri perekam video bahkam melakukan sempat melakukan usaha pemukulan.
"Kamu anaknya siapa? Ini wilayahku, kamu yang mundur," ucap bapak tersebut.
Selain itu, bapak berbaju batik yang diketahui bernama Wisnu tersebut terlihat menendang spion dari mobil dan tidak senang dengan tindakannya.
Seorang ibu-ibu yang merupakan pengendara mobil putih yang dekat lawan arah menjelaskan alasannya melakukan hal tersebut karena jalanan yang berada di depan rusak dan sulit dilewati.
Perekam video dan suami sebetulnya tidak mau ingin mempermasalahkan peristiwa tersebut karena menurut mereka masalah ini merupakan hal sepele dan tidak harus diperpanjang.