Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia 23 Juli 2024. (Foto: tangkapan layar YouTube/MNC Pictures)

SHOWBIZ

Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia 23 Juli 2024: Masih Bertengkar, Reno Usir Pasha dari Makam Ibunya

Selasa 23 Jul 2024, 05:33 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia yang tayang di stasiun televisi RCTI tak boleh ketinggalan untuk disimak dan wajib diikuti oleh para penggemar sinetron ini.

Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia dari hari ke hari menyajikan cerita yang selalu menarik untuk diikuti perkembangannya sehingga penonton bisa mendapatkan gambaran keseluruhan ceritanya.

Maka dari itu, sebelum menyaksikan episode terbaru, para penonton harus menyimak lebih dulu sinopsis Cinta Berakhir Bahagia episode 23 Juli 2024 untuk mengetahui kemungkinan cerita di episode mendatang.

Adapun, spoiler sinopsis Cinta Berakhir Bahagia episode 23 Juli 2024 kemungkinan akan menyoroti Reno yang mengusir Pasha dari makam ibunya. 

Seperti yang sudah diketahui, hubungan Reno dan Pasha masih belum membaik sampai saat ini setelah Reno mengetahui soal kematian ibunya. 

Karena ulah David yang dengan sengaja memojokkan Pasha dan memberitahukan bahwa Anjani yang telah membuat ibunya meninggal, Reno jadi membenci Pasha. 

Apalagi, Pasha menyembunyikan fakta tersebut dari Reno. Padahal selama ini ia mengira bahwa yang telah menyebabkan kematian ibunya adalah bi Ita. 

Adisty dan Ayu sebelumnya juga telah mencoba mendamaikan keduanya. Namun, Reno justru marah kepada keduanya dan pastinya Reno masih bermusuhan dengan Pasha. 

Bahkan, ketika Pasha bersama Adisty mengunjungi makam ibu Reno, Reno yang juga datang ke sana langsung mengusir Pasha. 

Ia bertanya untuk apa Pasha berada di makam ibunya dan langsung menyuruh Pasha untuk pergi karena ia tidak ingin melihat Pasha.

Lantas, seperti apakah kelanjutan cerita di episode mendatang? 

Untuk mengetahui jawabannya, kamu bisa menantikan episode terbaru sinetron Cinta Berakhir Bahagia yang tayang setiap hari pukul 21.00 WIB.

Demikian informasi mengenai sinetron Cinta Berakhir Bahagia 23 Juli 2024.

Tags:
cinta berakhir bahagiasinopsis cinta berakhir bahagiasinetron cinta berakhir bahagiacinta berakhir bahagia hari iniSinopsissinetron

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor