Jadwal turnamen Mobile Legends MPL Indonesia season 14 digelar bulan Agustus. (foto: MPL Id)

SPORT

Jadwal Live Streaming Turnamen Mobile Legends MPL Indonesia Season 14 Digelar Agustus Ini, Laga Pembuka Evos vs RRQ Hoshi

Selasa 23 Jul 2024, 17:32 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Turnamen Mobile Legends MPL Indonesia season 14 akan segera digelar pada bulan Agustus mendatang.

9 tim akan memperebutkan gelar juara MPL Indonesia dengan sistem klasemen. 6 tim teratas akan lolos babak play off.

Babak play off MPL Indonesia season 14 akan digelar di kota Bandung.

9 tim diantaranya

1. Alter Ego
2. RRQ Hoshi
3. Evos Glory
4. Dewa United
5. Bigetron Alpha Esport
6. Rebellion
7. Geek Fam
8. Liquid ID (Aura Fire)
9. Fnatic Onic

MPL Indonesia season 14 ini akan digelar pada 9 Agustus 2024. Laga pembuka akan mempertemukan fnatic Onic vs Liquid ID.

Laga pekan kedua akan mempertemukan laga klasik antara Evos Glory vs RRQ Hoshi pada hari Sabtu 10 Agustus 2024 pukul 18.15 WIB.

Turnamen Mobile Legends MPL Indonesia season 14 bisa disaksikan gratis streaming di channel Youtube MPL Indonesia.

Tags:
mpl id s 14MPL IDMobile Legendsmpl id season 14RRQEvosONICbtrgeek fam

Syarif Pulloh Anwari

Reporter

Syarif Pulloh Anwari

Editor