Selebgram Ditangkap Polisi di Apartemen Jaksel, Aktif Promosikan Judi Online sejak 2023

Sabtu 20 Jul 2024, 17:58 WIB
Sosok selebgram berinisial MJ (24) tertunduk lesu saat diamankan Polsek Tambun terkait kasus dugaan promosi judi online. (Dok. Polsek Tambun)

Sosok selebgram berinisial MJ (24) tertunduk lesu saat diamankan Polsek Tambun terkait kasus dugaan promosi judi online. (Dok. Polsek Tambun)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Selebgram wanita berinisial MJ (24) diduga sudah mempromosikan situs judi online di media sosial selama setahun terakhir.

Kanit Reskrim Polsek Tambun, Iptu Putu Agum Guntara Adi Putra mengatakan, MJ telah menjalankan aksinya sejak 2023 melalui akun media sosialnya yang memiliki ribuan pengikut.

MJ yang merupakan selebgram dengan nama akun @mftjnnh26_ atau Gemini'girls, memiliki 13,1 ribu pengikut.

"Pelaku telah lama memperomisikan judi online, sejak 2023 melalui akun yang di miliki dan memang di ketahui memiliki ribuan pengikut di akun Instagram-nya," kata Agum pada Sabtu, 20 Juli 2024.

Atas dugaan promosi judi online, MJ ditangkap polisi di apartemen Kalibata City Tower, Jalan Raya Kalibata, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan (Jaksel).

Dari tangan MJ, polisi mengamankan sejumlah barang bukti, di antaranya satu unit hp bermerk iPhone 13 berwarna pink, satu KTP, dua ATM,satu kunci apartemen, dan akun Instagram milik MJ.

"Saat ini pelaku beserta barang bukti telah diamankan ke polsek tambun guna penyelidikan lebih lanjut," jelasnya. (Ihsan)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.

Berita Terkait

News Update