JAKARTA , POSKOTA.CO.ID - Selamat, saldo DANA Rp600.000 insentif gratis sudah dapat dikirim ke pemilik Kartu Prakerja gelombang 70, langsung cair ke dompet elektronik. Buruan cek syaratnya pada artikel ini.
Bagi yang telah menerima Kartu Prakerja gelombang 70 karena dinyatakan lolos seleksi pendaftaran program pemerintah ini, maka Anda berhak mendapatan saldo DANA gratis.
Saldo DANA yang akan diraih tersebut adalah insentif Prakerja sebesar Rp600.000 setelah melakukan pelatihan pertama di dalamnya.
Kemudian Anda akan mendapatkan insentif tambahan sebesar Rp100.000 jika berhasil menyelesaikan survei eveluasi sebanyak dua kali.
Namun Anda harus memenuhi beberapa syarat terlebih dahulu untuk berhasil mendapatkan saldo DANA gratis dari insentif Prakerja tersebut. Simak informasi lengkapnya di bawah ini
Syarat Pencairan Insentif Prakerja
1. Membeli pelatihan pertama pakai saldo gratis Rp3.500.000 yang cair ke dashboard Prakerja peserta lolos
2. Menyelesaikan pelatihan pertama
3. Mendapatkan sertifikat setelah pelatihan
4. Mengisi ulasan dan rating
5. Menyambungkan dompet elektronik DANA ke dashboard akun Prakerja
Cara Beli Pelatihan Prakerja Gelombang 70
1. Masuk akun Prakerja yang sudah terdaftar
2. Pilih menu ‘Pelatihan’ di bagian bawah layar
3. Klik salah satu pelatihan atau kelas yang diminati, misalnya ‘Webinar’
4. Baca keterangan pelatihan yang diminati tersebut mulai dari harga, deskripsi, hingga jadwal pelatihan
5. Jika sudah yakin, klik ‘Beli Pelatihan’
6. Pilih metode pelatihan yang diinginkan
7. Pilih platform digital yang ingin digunakan jika kamu memilih pelatihan online
8. Selesai, kamu dapat mengikuti kelas
DISCLAIMER: Insentif hanya dapat diraih oleh peserta lolos Prakerja gelombang 70 yang sudah membeli dan menyelesaikan pelatihan pertama serta mengikuti alur lainnya.
Perlu dicatat juga bahwa bagi yang telah lolos dan mendapatkan insentif Prakerja, Anda tidak bisa mengikuti program pemerintah ini lagi pada gelombang selanjutnya.
Jangan lupa untuk bergabung dengan channel WA Poskota untuk mendapatkan artikel saldo DANA lainnya yang bermanfaat: