JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Memiliki bayi kembar merupakan impian banyak pasangan, tidak sedikit suami istri berusaha untuk meningkatkan peluang agar terjadi.
Namun, banyak orang yang tidak mengetahui persyaratan untuk memiliki bayi kembar.
Menurut dr Boyke, memiliki bayi kembar wajib untuk menjalankan beberapa syarat agar menjadi kejadian.
Berikut Syarat Memiliki Bayi Kembar Menurut dr Boyke
1. Miliki Keturunan Kembar
Memiliki bayi kembar dalam keluarga tentu sangat menggemaskan. Ini yang membuat banyak orangtua berharap dan mengupayakan melahirkan bayi kembar.
Nah, hal paling pertama untuk memiliki peluang melahirkan bayi kembar adalah memiliki keturunan atau kerabat yang lahir kembar.
Dokter Boyke juga menambahkan bahwa orangtua yang memiliki keturunan kembar satu telur, kemungkinan akan memiliki bayi kembar adalah sekitar 10-20%.
2. Mengikuti program bayi tabung
Meski tidak memiliki keturunan kembar, Mama dan Papa masih bisa punya peluang untuk memiliki bayi kembar. Dokter Boyke mengatakan cara yang bisa dilakukan untuk mengupayakan bayi kembar adalah dengan program bayi tabung.
Berbeda dengan hamil secara alami, bayi kembar yang lahir dari program bayi tabung Mama dan Papa dapat memiliki bayi kembar dua telur atau yang kembar tidak identik.
Anda juga wajib mengetahui ciri-ciri hamil bayi kembar.
Berikut Ciri-Ciri Hamil Bayi Kembar
1. Lelah berlebihan
Tubuh merasa lelah juga umum dialami oleh ibu hamil. Banyaknya gejala kesehatan yang datang secara bersamaan tentu membuat Mama menjadi mudah lelah.
Namun tahukah jika lelah berlebihan merupakan salah satu tanda hamil anak kembar loh. Untuk memastikannya, Mama dapat melakukan pemeriksaan USG.
2. Berat badan naik drastis
Ciri hamil anak kembar selanjutnya adalah mengalami kenaikan berat badan yang cukup drastis.
Berat badan naik saat hamil pasti dialami oleh para ibu hamil, namun yang membedakan saat hamil bayi kembar adalah kenaikannya sekitar 4,5 kg di trimester pertama.