Kenali 6 cara mencegah hidung mampet agar aktivitasmu tidak terganggu. (IST)

Kesehatan

Kenali 6 Cara Mencegah Hidung Mampet Agar Aktivitasmu Tidak Terganggu

Selasa 16 Jul 2024, 09:27 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kondisi yang biasanya dianggap sepele seperti hidung mampet sebenarnya bisa sangat mengganggu aktivitas sehari-hari, untuk itu penting sekali mencegahnya. Simak artikel ini.

Hidung yang sering kamu anggap remeh, sebenarnya adalah organ yang kompleks dalam memainkan peran penting untuk tubuh kita.

Jika kamu tidak memperdulikan kebersihan hidung, banyak penyakit yang bisa mengancam organ pernapasan dan juga penciuman ini, Salah satunya hidung mampet.

Orang yang terkena gejala hidung mampet ini, biasanya saat tidur dirinya merasa kurang nyenyak hingga kesulitan untuk bernapas, apalagi saat berolahraga.

Sebelum kita mencari cara mencegahnya, penting untuk mengetahui apa yang menyebabkan hidung mampet. Dikutip dari buku Ensiklopedia Mini Panca Indera Manusia oleh Rizky Utami yang diterbitkan oleh Penerbit ANGKASA Bandung,

Berikut ini adalah beberapa penyakit yang bisa menyerang kesehatan hidung. Seperti Infeksi saluran pernapasan atas, alergi, sinusitis, pembesaran adenoid, deformasi septum nasal,dan obat-obatan.

Mencegah seringkali lebih baik daripada mengobati. Walaupun tidak semua kasus hidung mampet dapat dicegah ada langkah-langkah yang dapat diambil untuk mengurangi risiko dan memastikan kesehatan hidung kita tetap terjaga.

Berikut Cara Mencegah Hidung Mampet Agar Aktivitasmu Tidak Terganggu

1.Kebersihan Hidung

Mencuci hidung dengan larutan saline yang bisa membantu membersihkan alergen dan kotoran yang bisa menyebabkan peradangan. Bagi kamu yang sering terkena alergen melakukan ini setelah berada di luar rumah sangat membantu.

2.Penggunaan Humidifier

Udara kering dapat mengiritasi selaput hidung. Menggunakan humidifier dapat menjaga kelembapan udara dirumah kamu. Pastikan untuk membersihkan humidifier secara rutin untuk mencegah pertumbuhan jamur.

3.Hindari Alergen

Kenali apa yang menyebabkan alergi kamu dan cobalah untuk menghindarinya. Jika kamu alergi terhadap debu, pertimbangkan untuk menggunakan penutup kasur anti alergi. Jika alergi terhadap serbuk sari coba untuk tetap di dalam saat musim berbunga.

4.Berhenti Merokok

Asap rokok dapat mengiritasi selaput hidung dan paru-paru, meingkatkan risiko hidung mampet.

5.Olahraga

Aktivitas fisik dapat meningkatkan pernapasan dan membantu mencegah hidung mampet. Tetapi jika kamu alergi terhadap sesuatu di luar rumah, pertimbangkan untuk berolahraga di dalam saat tingkat alergi tinggi.

6.Rutinitas Pembersihan Rumah

Menghisap debu dan membersihkan rumah anda secara rutin dapat mengurangi alergi seperti debu dan buku hewan peliharaan.

Pencegahan dan perawatan rutin hidung mampet tidak hanya dapat meningkatkan kualitas hidup kamu, tetapi juga dapat mengurangi kebutuhan untuk perawatan medis dan obat-obatan.

Sebagai informasi tambahan kamu bisa konsultasi dengan dokter atau professional kesehatan jika kamu memiliki pertanyaan atau kekhawatiran tentang kesehatan.

Tags:
Hidung MampetCegah Hidung Mampetaktivitas

Syania Nurul Lita Baikuni

Reporter

Syania Nurul Lita Baikuni

Editor