JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Asus ROG Phone 8 Pro cocok digunakan untuk bermain game, berkat performa tangguh yang dimilikinya.
Selain menawarkan pengalaman game yang seru, hp ini juga hadir dengan berbagai fitur yang andal.
Spesifikasi dan harga Asus ROG Phone 8 Pro perlu kamu ketahui sebelum membelinya.
Yuk, simak artikel hingga akhir untuk melihat apa saja kelengkapan yang dimiliki hp gaming ini.
Spesifikasi Asus ROG Phone 8 Pro
Asus ROG Phone 8 Pro telah hadir dengan desain yang futuristik. Hp ini punya bodi yang lebih ramping dan ringan, serta bezel tipis yang nyaman saat digenggam.
Hp ROG Phone 8 Pro menampilkan panel AMOLED E6 yang berukuran 6.78 inci. Menariknya, kamu juga dapat memilih kecepatan refresh hingga 165 Hz untuk permainan yang lancar.
Tingkat kecerahan ponsel juga mampu hingga 2500 nits, sehingga memungkinkan kamu bermain game atau menonton film di tempat yang terang, bahkan di bawah sinar matahari langusung tanpa masalah.
Untuk urusan performa, Asus ROG Phone 8 Pro mengandalkan platform seluler Snapdragon 8 Gen 3,3 Ghz. Dengan ini, CPU diklaim menjadi lebih cepat 30 persen dan GPU juga lebih cepat 25 persen daripada sebelumnya.
Performa yang lancar juga mendapat dukungan dari sistem operasi Android 14. Tak ketinggalan, hp ini dibekali plihan memori yang cukup luas hingga 1 TB.
Beralih ke urusan fotografi, Asus ROG Phone 8 Pro dibekali tiga kamera dengan kualitas unggulan yaitu 50 MP (wide), 32 MP (telephoto), dan 13 MP (ultrawide) di belakang.
Adapun di bagian depannya, hp canggih ini memiliki kamera 32 MP yang stabil saat digunakan untuk selfie.