Begini Kondisi Tantri Kotak Seusai Jatuh dari Panggung 2 Meter karena Tangannya Ditarik oleh Penonton

Senin 15 Jul 2024, 14:21 WIB
Tantri Kotak terjatuh dari panggung 2 meter.(Instagram/@tantrisyalindri)

Tantri Kotak terjatuh dari panggung 2 meter.(Instagram/@tantrisyalindri)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Baru-baru ini terdapat kejadian yang tidak menyenangkan dari vokalis band ternama Kotak, Tantri Syalindri Ichalasari atau Tantri Kotak.

Pasalnya, ia baru saja tertimpa musibah yaki terjauh dari panggung saat tengah melakukan konsernya di Cianjur, Jawa Barat.

Bukan panggung kecil tetapi panggung setinggi 2 meter Tantri jatuh hingga tersungkur di tanah.

Video detik-detik ia terjatuh itu akhirnya beredar di media sosial dan diunggah oleh akun Instagram pribadinya @tantrisyalindri pada Minggu, 14 Juli 2024.

"Tragedi Cianjur malam ini akan selalu terkenang," tulis keterangan Tantri yang dikutip Poskota pada Senin, 15 Juli 2024.

Hal itu terjadi saat ia bersalaman oleh penonton dari atas panggung. Namun, secara tidak sengaja penonton tersebut justru menarik tagannya hingga terjatuh dari atas panggung.

Kejadian itu tentunya membuat para penonton dan timnya berteriak. Namun, ia menuliskan melalui unggahan Instagramnya terkait kondisinya yang baik-baik saja.

"Alhamdulillah aku baik-baik saja. Cianjur kamu keren hari ini," tulisnya.

Karena kejadian itu, Tantri juga tidak menyalahkan penonton tersebut justru ia mengerti akan euforia yan dirasakan penonton pada saar itu.

"Saya enggak menyalahkan dia. Bisa jadi dia terlalu bersemangat jadi responnya pengen narik," katanya.

Justu seorang ibu dengan 2 anak itu juga mengapresiasi para penggemarnya yang dengan sigap memberikan perlindungan saat ia terjatuh.

Berita Terkait
News Update