Barcelona dan Inter Milan Saling Balas Gol, Laga Berakhir 3-3

Kamis 01 Mei 2025, 05:30 WIB
Link live streaming Barcelona vs Inter Milan di Liga Champions 2024/2025 (Sumber: Instagram @fcbarcelona)

Link live streaming Barcelona vs Inter Milan di Liga Champions 2024/2025 (Sumber: Instagram @fcbarcelona)

POSKOTA.CO.IDBarcelona dan Inter Milan bermain imbang 3-3 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Duel panas ini berlangsung di Estadio Olimpico Lluis Companys, Kamis, 1 Mei 2025 dini hari WIB.

Inter langsung mengejutkan tuan rumah dengan gol cepat di detik ke-30. Marcus Thuram mencetak gol indah lewat back heel memanfaatkan umpan Denzel Dumfries.

Tim tamu tak mengendurkan serangan. Di menit ke-21, Dumfries menggandakan keunggulan lewat tendangan salto usai menyambut bola muntah dari sundulan Acerbi.

Barcelona akhirnya bereaksi tiga menit kemudian. Lamine Yamal mencetak gol cantik lewat aksi individu dan tembakan melengkung yang membentur tiang dan masuk.

Baca Juga: Jadwal Live Streaming Barcelona VS Inter Milan di Liga Champions 2024/2025, Kick Off 02.00 WIB

Yamal mengacak-acak pertahanan Inter dari sisi kiri. Sommer tak mampu menghalau bola yang mengarah ke tiang jauh.

Gol penyama kedudukan Barcelona datang di menit ke-38 lewat Ferran Torres. Umpan sundulan Raphinha disambar Ferran dengan tendangan keras dari jarak dekat.

Skor 2-2 mengakhiri babak pertama. Kedua tim bermain terbuka dan penuh inisiatif sejak peluit awal.

Memasuki babak kedua, Inter kembali unggul di menit ke-64. Dumfries mencetak gol keduanya lewat sundulan yang membentur pundak dan mengecoh Szczesny.

Baca Juga: TONTON SEKARANG! Ini Link Live Streaming Liga Champions: Barcelona vs Inter Milan Kick Off Jam 02.00 WIB

Namun, Barcelona langsung merespons cepat. Satu menit kemudian, tembakan Raphinha membentur mistar dan punggung Sommer sebelum masuk ke gawang.

Berita Terkait

News Update