SELAMAT! Usai Terima Saldo DANA Gratis Rp700.000 dari Prakerja, Anda Berhak Dapatkan Manfaat lain, Cek Keuntungannya di Sini

Minggu 14 Jul 2024, 21:28 WIB
Usai Terima Saldo DANA Gratis Rp700.000 dari Prakerja, Anda Berhak Dapatkan Manfaat lain (Foto:Freepik)

Usai Terima Saldo DANA Gratis Rp700.000 dari Prakerja, Anda Berhak Dapatkan Manfaat lain (Foto:Freepik)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bagi kamu yang sudah lolos Program Kartu Prakerja dan menyelesaikan pelatihan, Anda berhak menerima insentif saldo dana gratis dari Pemerintah.

Seperti diketahui, Pemerintah melalui Program Kartu Prakerja menyediakan bantuan sebesar Rp4.200.000 untuk setiap peserta.

Jumlah bantuan tersebut terbagi menjadi beberapa peruntukkan, yakni Rp3,5 juta untuk membeli kelas pelatihan, serta Rp600.000 sebagai insentif uang saku saat pelatihan yang bisa diklaim ke dompet elektronik atau rekening bank.

Adapun insenitf tambahan Rp100.000 diberikan sebagai tambahan kepada peserta setelah melakukan pengisian survei evaluasi.

Sehingga, total saldo DANA gratis yang bisa diklaim setiap masing-masing peserta Prakrja ke dompet elektronik adalah sebesar Rp700.000.

Namun, selain insentif pada saat pelatihan, Program Kartu Prakerja juga memberikan banyak manfaat lain kepada semua peserta.

Bagi Anda yang sudah pernah lulus pelatihan Prakerja, selamat karena sesungguhnya kamu sudah mendapat manfaat dan keuntungan berlimpah dari program tersebut.

Memang bukan berupa uang atau saldo, tetapi bonus dari mengikuti Prakerja akan bermanfaat untuk kehidupan Anda ke depannya, apa saja?

1. Pelatihan Keterampilan

Peserta Kartu Prakerja dapat mengikuti berbagai pelatihan keterampilan sesuai minat dan kebutuhan. Ini membantu meningkatkan kompetensi dan memperluas peluang kerja.

2. Sertifikat

Setelah menyelesaikan pelatihan Prakerja, peserta akan mendapatkan sertifikat yang dapat meningkatkan nilai di pasar kerja. 

Sertifikat ini membuktikan bahwa peserta memiliki keterampilan tertentu. Bahkan sertifikat ini juga bisa Anda lampirkan saat nanti melamar kerja.

3. Bantuan Pencarian Kerja

Kartu Prakerja juga memberikan bantuan dalam mencari pekerjaan. Peserta dapat mengakses informasi lowongan kerja dan tips pencarian kerja melalui platform resmi.

4. Akses ke Platform Belajar Online

Peserta dapat mengakses platform belajar online yang berisi berbagai materi pelatihan Prakerja. Ini memungkinkan pembelajaran secara fleksibel dan mandiri.

5. Peningkatan Karier

Dengan keterampilan baru dan sertifikat yang dimiliki, peserta Prakerja memiliki peluang lebih baik untuk naik jabatan atau mendapatkan pekerjaan yang lebih baik.

Jadi, selain saldo DANA gratis Rp700.000, ada banyak manfaat lain yang bisa Anda rasakan dari Program Kartu Prakerja sebagai bekal untuk memasuki dunia kerja profesional dengan syarat harus sungguh-sungguh saat mengikuti pelatihan.(*)

Berita Terkait

News Update