JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Bisa lolos dengan mudah program prakerja untuk mendapatkan saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentifnya, ikuti langkah sederhana mendaftarnya disini.
Prakerja Gelombang 70 memang sudah ditutup, tetapi kamu jangan khawatir karena pembukaan gelombang 71 akan dibuka setelahnnya.
Bagi kamu yang tidak tahu apa itu prakerja, adalah sebuah program pemerintah yang membantu masyarakat untuk meningkatkan skill ataupun kemampuan yang cocok dengan pasar pencari kerja sekarang.
Dimana program ini akan memberikan segala pelatihan yang dibutuhkan oleh para pencari kerja, ditambah para peserta prakerja akan mendapatkan insentif saldo DANA Rp700.000 sebagai modal untuk mencari kerja.
Insentif ini akan diberikan kepada kamu ketika selesai melakukan pelatihan dan mengisi survey yang telah diberikan.
Jadi,segera ikuti pendaftarannya mulai sekarang untuk bisa mendapatkan berbagai manfaatnya.
Langkah Mendaftarkan Diri Dalam Program Prakerja
1. Masuk Ke Dalam Website Prakerja
Buka Browser kesukaan kamu dan cari akun resmi prakerja dengan mengetik ‘Prakerja’ dan klik enter atau mengklik Link berikut https://dashboard.prakerja.go.id/daftar
2.Siapkan Dokumen Kamu
Kamu harus memiliki dokumen berupa Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang telah terdaftar di dukcapil serta Kartu Keluarga (KK) yang masih berlaku.
3.Gunakan Nomor Yang Masih Aktif
Kamu memerlukan nomor ponsel yang aktif, untuk mendapatkan informasi selengkapnya dari program prakerja ini. mulai dari pembukaan pendaftaran hingga penutupan dan hasil seleksi. Selalu pastikan jangan salah memasukan nomor saat melakukan pendaftaran.
4.Isi Data Diri Kamu
Data yang diisi harus sesuai dengan identitas yang tertera di KTP dan KK kamu untuk menghindari kesalahan saat melakukan verifikasi. Jangan pernah berfikir untuk melakukan pemalsuan data diri.
5.Scan Wajah di Tempat Yang Terang
Pastikan Wajah kamu terlihat jelas dan tidak gelap saat melakukan verifikasi wajah. Usahakan kamu berada ditempat terang, jangan melakukan verifikasi wajah ditempat yang gelap karena dapat menghambat kamu dalam pendaftaran diri.
6.Tes Kemampuan Dasar
Setelah mengisi seluruh data diri yang sesuai dan benar, kamu akan diminta untuk mengikuti tes kemampuan dasar sebagai bagian dari seleksi penerimaaan Program Prakerja Gelombang Terbaru.
Perhatikan setiap detail dan langkah pendaftaran di atas agar prosesnya berjalan lancar. Jangan ragu untuk meraih peluang ini dan jadikan Program Prakerja sebagai batu loncatan menuju kesuksesanmu.
Selalu kunjungi kami di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id, untuk beberapa rekomendasi berita pilihan terbaru setiap hari. GABUNG GRATIS DI SINI Sekarang.