JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Yuk simak tiga basic skincare ala dokter Tompi yang anti ribet dan gampang diikuti dalam artikel ini.
Mempunyai kualitaswajah yang sehat serta mulus memang impian bagi sebagian besar orang, khususnya para kaum hawa.
Nah, basic skincare bisa menjadi hal dasar yang perlu kamu lakukan untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat dan mulus.
Basic skincare merupakan hal dasar untuk pemula dalam penggunaaan berbagai produk, guna menjaga sekaligus memenuhi nutrisi kulit.
Melansir kanal YouTube TS Media, dokter Teuku Adifitrian atau akrab disapa Tompi, membagikan tiga basic skincare yang perlu dilakukan.
"Sebenarnya prinsip perawatan kulit yang penting itu sabun dan moisturizer. Namun untuk orang- orang yang skin bariernya sudah rusak butuh tambahan payungyaitu sun block," katanya, dikutip YouTube TS Media pada Sabtu 13 Juli 2024.
Menurut dokter sekaligus penyanyi tersebut, orang hanya perlu melakukan tiga prinsip basic skincare tersebut, untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat dan mulus.
Tak jarang orang justru mengalami kerusakan atau penipisan kulit, setelah melakukan perawatan seperti laser atau peeling.
Dia mengungkapkan bahwa pengelupasan kulit mati akan terjadi dengan sendirinya tanpa perlu melakukan perawatan, sehingga melakukan tiga prinsip basic skincare saja sudah cukup.
Untuk mengetahui lebih lengkap mengenai tiga basic skincare yang wajib dilakukan ala dokter Tompi, berikut Poskota hadirkan informasi lengkapnya untuk kamu.
1. Facial Wash
Facial wash dapat membantu menenangkan kulit, menghidrasi kulit wajah, melindungi dari kerusakan serta membersihkan debu dan kotoran. Kamu dapat menggunakan facial wash setidaknya dua kali sehari.
2. Moisturizer
Penggunaan moisturizer dua kali seharu dapat membantu skin barrier, melembabkan san mengunci hidrasi pada kulit wajah.
3. Sunscreen/ Sunblock
Terakhir, ada penggunaan sunscreen atau sunblock yang dapat melindungi kulit wajahmu dari paparan sinar matahari langsung serta berfungsi sebagai anti. inflamasi. Kamu cukup menggunakan sunscreen atau sunblock ini sebelum memulai aktifitas atau pada pagi hari.
Demikian artikel mengenai tiga basic skincare yang dapat kamu ikuti dengan mudah dan anti ribet, ala dokter Tompi. Selamat mencoba.
Untuk memperoleh artikel kesehatan lainnya secara mudah dan cepat, kamu dapat langsung bergabung ke saluran WhatsApp resmi milik poskota.co.id dengan KLIK LINK DI SINI.