JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat pengajuan Nomor Induk Kependudukan (NIK) e-KTP anda telah terverifikasi klaim saldo dana gratis Rp2.400.000 dari bansos PKH 2024, cek selengkapnya di sini.
Saat ini pemerintah telah memverifikasi seluruh NIK e-KTP yang telah terdaftar pada Program Keluarga Harapan (PKH) periode 2024.
Proses verifikasi ini bertujuan agar bantuan sosial (bansos) PKH terbagi secara tepat sasaran sesuai dengan aturan dari Kemensos RI.
Pemerintah akan memberikan uang tunai total Rp2.400.000 yang dibagi menjadi empat tahapan kepada seluruh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang telah terdaftar.
Bantuan Langsung Tunai (BLT) PKH sebesar Rp2.400.000 dibagikan oleh pemerintah kepada golongan penyandang disabilitas dan lanjut usia (lansia) selama satu tahun.
Setiap tahapannya, KPM akan menerima uang gratis Rp600.000 melalui Bank Himbara atau Kantor Pos yang telah bekerja sama dengan Kemensos.
Tujuan adanya PKH dinilai untuk meminimalisir angka kemiskinan yang ada di Indonesia agar segera berkurang.
Saat ini, pemerintah telah mendata jadwal penyaluran bansos PKH periode 2024 yang akan terbagi menjadi empat tahapan.
Berikut Jadwal Penyaluran Bansos PKH Periode 2024
- Tahap I: Januari-Maret 2024.
- Tahap II: April-Juni 2024.
- Tahap III: Juli-September 2024.
- Tahap IV: Oktober-Desember 2024.
Pemerintah juga tentunya mewajibkan KPM memenuhi persyaratan agar terdaftar menjadi penerima bansos PKH 2024.
Berikut Syarat Penerima Bansos PKH 2024
- Warga Negara Indonesia (WNI) yang dapat dibuktikan dengan e-KTP.
- Terdaftar sebagai anggota keluarga berkebutuhan khusus dalam data kelurahan.
- Tidak menjadi bagian dari anggota ASN, TNI, atau Polri.
- Belum menerima bantuan lain seperti BLT UMKM, BLT Subsidi Gaji, dan Kartu Prakerja.
- Telah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia.
Berikut Cara Cek Status Bansos PKH 2024
- Buka laman https://cekbansos.kemensos.go.id.
- Isi informasi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa Anda.
- Masukkan juga nama lengkap sesuai dengan KTP Anda.
- Isi captcha yang terdapat di bagian bawah.
- Tekan tombol “Cari Data”.
- Jika Anda termasuk penerima, akan ditampilkan tabel yang berisi status penerima, keterangan, dan periode pemberian bantuan. Namun, jika Anda tidak termasuk, maka akan muncul tulisan “Tidak Terdapat KPM.”
Nantikan informasi terkait saldo dana lainnya melalui WA Channel Poskota