JAKARTA, POSKOTAM.CO.ID - Ini dia lima daftar bantuan sosial (bansos) cair Juli 2024. Di antara bantuan yang akan dicairkan adalah Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT).
Pemerintah kembali menyalurkan bansos yang ditujukan kepada keluarga penerima manfaat yang sudah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Pada bulan Juli 2024 ini, setidaknya ada lima jenis bansos yang disalurkan.
Pada bulan Juli 2024, pemerintah menyalurkan setidaknya ada lima bansos.
Daftar Bansos Cair Juli 2024
Berikut adalah daftar bansos yang akan dicairkan pada bulan Juli 2024:
1. BLT Dana Desa
Penerima BLT Dana Desa akan mendapatkan bantuan uang tunai sebesar Rp 300 ribu pada Juli 2024.
Penerima bansos ini akan menerima undangan dari pihak desa atau kelurahan untuk mengambil BLT Dana Desa 2024.
Jadwal dan mekanisme penyaluran BLT Dana Desa 2024 bervariasi sesuai kebijakan masing-masing desa, ada yang disalurkan setiap 2 bulan sekali atau 3 bulan sekali.
2. Program Keluarga Harapan (PKH)
PKH merupakan bansos rutin yang disalurkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) setiap tiga bulan sekali.
PKH tahap 3 akan dicairkan selama periode Juli-September 2024 dan ditargetkan untuk 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Besaran bansos PKH bervariasi berdasarkan kategori KPM-nya.
Pencairan bansos PKH dapat dilakukan melalui Himpunan Bank Negara (HIMBARA) yaitu BNI, BRI, Bank Mandiri, dan BTN, atau melalui pengurus PKH.
Selain itu, penyaluran juga dilakukan melalui kantor pos.
3. Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)
Salah satu program bantuan sosial yang juga akan dicairkan pada bulan Juli adalah Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT).
Program ini dirancang khusus untuk membantu keluarga yang berada dalam kondisi sosial ekonomi paling rendah di daerah-daerah yang telah ditentukan, yaitu 25 persen terbawah dari total populasi.
BPNT merupakan program yang bertujuan untuk meringankan beban keluarga miskin dengan memberikan bantuan dalam bentuk uang tunai sebesar Rp 200.000 per bulan.
Pencairannya dilakukan setiap dua bulan sekali sehingga setiap keluarga penerima manfaat (KPM) akan menerima total Rp 400.000 setiap kali pencairan.
Pencairan BPNT untuk periode ini akan dimulai pada tanggal 1 Juli dan berlangsung hingga akhir bulan.
KPM yang terdaftar dapat mengakses dana bantuan tersebut melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang dimiliki.
Beberapa bank yang ditunjuk untuk menyalurkan bantuan ini antara lain adalah Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Rakyat Indonesia (BRI), dan Bank Tabungan Negara (BTN).
Bagi KPM yang belum memiliki rekening bank, pencairan dana BPNT dapat dilakukan melalui kantor pos terdekat.
4. Beras 10 Kg
Pemerintah juga memberikan bantuan beras 10 kg dari Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) kepada 22 juta keluarga miskin di Indonesia.
Program ini awalnya berakhir pada Juni 2024, namun diperpanjang hingga Desember 2024 dengan frekuensi penyaluran berubah dari setiap bulan menjadi dua bulan sekali.
Penyaluran beras 10 kg akan dilanjutkan pada bulan Agustus, Oktober, dan Desember 2024.
Untuk diketahui, BLT ini bersumber dari dana desa yang diberikan pemerintah kepada setiap desa.
Setelah diberikan kepada masyarakat pada Juni kemarin, maka pemberian bansos beras 10 kilogram akan berlanjut pada bulan Agustus, Oktober, dan Desember 2024.
5. Program Indonesia Pintar (PIP)
Program Indonesia Pintar (PIP) adalah bantuan uang tunai yang diberikan untuk kebutuhan pendidikan.
Tujuannya adalah untuk memperluas akses dan kesempatan belajar bagi siswa dan mahasiswa dari keluarga miskin atau rentan miskin.
Pada Juli 2024 ini, PIP masih dalam jadwal pencairan termin kedua yang berlangsung sejak Juni hingga September mendatang.
Untuk memastikan bahwa bantuan diterima dengan tepat, pastikan nama Anda terdaftar di DTKS dan mengikuti petunjuk yang diberikan oleh pihak desa atau kelurahan setempat.
Periksa juga jadwal pencairan yang ditetapkan oleh HIMBARA atau kantor pos terdekat.
Jika ada kesulitan atau pertanyaan, jangan ragu untuk menghubungi petugas terkait di desa atau kelurahan Anda.
Itulah tadi, beberapa jenis daftar bansos yang akan cair di pertengahan Juli 2024 ini.
Dengan adanya bansos ini, diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi keluarga penerima manfaat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.
Persiapkan diri Anda dan pastikan semua persyaratan terpenuhi agar bantuan bisa diterima tepat waktu.