Jalan Kaki untuk Bakar Kalori, Bagaimana Cara untuk Menghitungnya? Ini Beberapa Hal yang Harus Diketahui

Jumat 12 Jul 2024, 18:30 WIB
Begini cara menghitung kalori yang dibakar saat jalan kaki. (Ist)

Begini cara menghitung kalori yang dibakar saat jalan kaki. (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Jalan kaki adalah bentuk olahraga yang menyenangkan, mudah dilakukan, serta bermanfaat bagi kesehatan fisik dan mental, salah satunya untuk bakar kalori.

Untuk menjaga kesehatan dan pencegahan penyakit, Physical Activity Guidelines for Americans merekomendasikan agar orang dewasa melakukan 150 menit aktivitas fisik intensitas sedang.

Juga menghabiskan 75 menit aktivitas fisik aerobik dengan intensitas tinggi, atau kombinasi setara dari keduanya setiap minggunya.

Jumlah rata-rata kalori yang dibakar seseorang selama berjalan kaki bervariasi, hal ini bergantung pada berbagai faktor seperti berat badan, kecepatan (kecepatan berjalan), dan jarak.

Misalnya, rata-rata, orang dengan berat badan 60 kg akan membakar 64 kalori setiap kali berjalan dengan kecepatan sedang yaitu 7 km per jam.

Sedangkan orang dengan berat 70 kg akan membakar 87 kalori dengan berjalan dengan jarak dan kecepatan yang sama.

Usia dan jenis medan yang dilalui seseorang misalnya antara trotoar datar dan bukit, juga dapat memengaruhi jumlah total seseorang saat bakar kalori.

Cara Menghitung Kalori yang Dibakar Saat Jalan Kaki

Melansir Healthline, Kecepatan, jarak, dan berat badan akan menentukan berapa banyak jumlah kalori yang dibakar saat jalan kaki.

Orang dengan berat 77 kg akan membakar sekitar 80 kalori dengan berjalan sejauh 2,5 km dengan kecepatan lambat (2,0 mph), dan 74 kalori dengan kecepatan sedang (2,8 mph).

Juga 83 kalori dengan kecepatan cepat (3,5 mph); atau 91 kalori berjalan satu mil dengan kecepatan sangat cepat (4 mph).

Kecepatan dan jarak dapat disesuaikan seiring waktu. Misalnya, jika baru melakukan jalan kaki dan ingin melanjutkan ke tingkat jalan cepat, disarankan untuk memulai dengan perlahan dan secara bertahap.

Cara Melacak Kalori yang Terbakar Saat Jalan Kaki

Untuk melacak kalori yang dibakar saat jalan kaki, ada sejumlah alat pelacak berbeda yang dapat dipakai atau dgunakan.

Misalnya aplikasi seperti MapMyWalk atau Strava dan pelacak kebugaran. Ada juga aplikasi internal di smartphone yang dapat  melacak jarak dan kalori yang terbakar.

Pilihan lainnya adalah pedometer elektronik, yaitu pelacak pergerakan portabel yang melacak langkah saat jalan kaki.

Karena ada banyak pelacak yang mengukur kalori yang terbakar dan total langkah, semuanya tergantung pada preferensi pribadi dan apa yang ingin kamu lacak.

Cara Membakar Lebih Banyak Kalori Saat Jalan Kaki

Jika ingin meningkatkan proses bakar kalori dengan jalan kaki, ada beberapa metode dan tip efektif yang dapat membantu, termasuk:

  • Berjalan dengan kecepatan lebih cepat akan membakar lebih banyak kalori dibandingkan berjalan dengan kecepatan lambat atau sedang.
  • Jalan kaki mendaki bukit atau menambah tanjakan pada treadmill lebih baik dibandingkan dengan berjalan di permukaan datar untuk meningkatkan jumlah energi demi membakar kalori.
  • Naik tangga bila memungkinkan.
  • Memasukkan beberapa interval sprint atau jogging saat jalan kaki akan meningkatkan kecepatan secara signifikan dan menghasilkan lebih banyak kalori yang terbakar.
  • Berusahalah untuk berjalan lebih banyak sepanjang hari.
  • Mendengarkan musik favorit sambil berjalan kaki dapat meningkatkan intensitas dan membuat jalan kaki menjadi lebih menyenangkan.

Jangan lupa untuk mengukur kalori yang dibakar saat kaki untuk mengetahui target kesehatan yang didapatkan saat melakukan aktivitas fisik tersebut.

Berita Terkait

News Update