Berapa Besaran Insentif Prakerja Gelombang 70? Bisa Ditarik ke Saldo DANA Otomatis Cair ke Dompet Elektronik, Simak Rinciannya. (Foto: Prakerja.go.id)

TEKNO

Berapa Besaran Insentif Prakerja Gelombang 70? Bisa Ditarik ke Saldo DANA Otomatis Cair ke Dompet Elektronik, Simak Rinciannya

Jumat 12 Jul 2024, 11:21 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Besaran insentif Prakerja Gelombang 70 dinilai cukup membantu kamu untuk siap menghadapi dunia kerja dan memulai usaha.

Informasi menarik bagi kamu yang sudah dinyatakan lolos Prakerja Gelombang 70, karena akan mendapatkan kesempatan insentif dari pemerintah. Insetif ini juga bisa ditarik ke saldo DANA.

Jika kamu menggunakan dompet elektronik DANA untuk menerima insentif Prakerja Gelombang 70, maka insentif tersebut bisa ditarik ke saldo DAN yang nantinya otomatis akan cair.

Namun rupanya, tak sedikit orang yang belum mengettahui berapa besaran insentif Prakerja Gelombang 70.

Padahal nominal ini perlu kamu ketahui terlebih dahulu agar bis amenjadi motovasi dalam menyelesaikan semua rangkaian Prakerja Gelombang 70.

Lalu, berapa besaran insentif Prakerja Gelombang 70?

Perlu diketahui bahwa peserta Kartu Prakerja Gelombang 70 akan menerima insentif sebesar Rp4.200.000.

Adapun jumlah nominal itu terdiri dari berikut ini:

1. Biaya wajib untuk mengikuti pelatihan sejumlah Rp3.500.000

2. Insentif biaya untuk mencari kerja seperti biaya transportasi yang didapatkan 1 (satu) kali sejumlah Rp600.000.

3. Insentif pengisian survei evaluasi yang biasanya dilakukan per bulan, sejumlah Rp50.000 yang akan diberikan maksimal 2 (dua) kali.

Sebagai informasi insentif akan diterima secara otomatis jika akun kamu telah terbaca oleh sistem setelah menyelesaikan pelatihan pertama, mengisi rating wadah pelatihan, dan memberikan ulasan pelatihan yang disediakannya. 

Jadi, pastikan kamu telah menyelesaikan seluruh rangkaian program Prakerja Gelombang 70 terlebih dahulu.

Sedangkan cara cek pengumuman lolos Prakerja Gelombang 70 adalah sebagai berikut:

Cara Cek Pengumuman Lolos Prakerja Gelombang 70

1. Kunjungi laman prakerja.go.id

2. Klik "masuk"

3. Log in dengan akun yang sudah didaftarkan sebelumnya

4. Hasil pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 70 pun akan terpampang

5. Jika kamu lolos, akan muncul 3 (tiga) video tentang Kartu Prakerja

6. Pastikan kamu menonton ketiga video tersebut untuk dapat melihat nomor Kartu Prakerja

Pastikan cek pengumuman lolos Prakerja Gelombang 70 tersebut kamu lakukan.

Jika nama kamu dinyatakan lolos, maka kamu berkesempatan untuk klaim insentif saldo DANA gratis Rp4.200.000 dari pemerintah.

Disclimer: Artikel ini hanya menyajikan informasi mengenai Prakerja, terkait adanya perubahan kebijakan apapun di luar tanggung jawab kami. (*)

Tags:
Prakerja Gelombang 70besaran insentif Prakerjasaldo DAN gratis

Rinrin Rindawati

Reporter

Rinrin Rindawati

Editor