Saldo DANA gratis Rp500.000 dari 6 aplikasi penghasil uang gratis nyata membayar. (Poskota/Audie Salsabila Hariyadi)

TEKNO

Pemburu Saldo DANA Gratis Wajib Tahu, Benarkah Ada Cara Dapat Uang dari Google?

Rabu 10 Jul 2024, 18:19 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bagi Anda yang penasaran bagaimana mendapatkan saldo DANA gratis dari google, perhatikan informasi terbaru dalam artikel ini. Di sini akan dibagikan langkah-langkah memperoleh uang gratis.

Untuk mendapatkan saldo DANA secara gratis tidak hanya melalui link DANA kaget, promo DANA ataupun aplikasi penghasil uang. Namun benarkah ada cara lain untuk mendapatkannya?

Umumnya diketahui, untuk meraih saldo DANA gratis bisa lewat promo DANA berupa undian, cashback, voucher, dan juga tentunya saldo gratis.

Cara umum yang dikenal khalayak ramai adalah melalui link DANA kaget, yang bisa ditemukan dalam grup atau forum-forum di media sosial.

Itu semua bisa Anda lakukan, namun ada trik lain untuk memperoleh saldo DANA secara gratis dari google secara langsung.

Untuk bisa melakukannya, sebaiknya terlebih dulu memahami seluk-beluk aplikasi DANA. Perlu diketahi, dompet digital tersebut bisa terhubung dengan aplikasi tambahan lainnya untuk menghasilkan uang.

Salah satu aplikasi yang kerap terabaikan adalah Google Opinion Rewards atau yang juga disebut Google Survei Hadiah.

Setelah mengunduh aplikasi itu, Anda bisa beruntung mendapatkan imbal hasil, tanpa perlu keluar rumah dan cukup berleha-leha di kasur. Nantinya imbal hasil tersebut bisa ditukarkan dengan saldo DANA gratis.

Adapun caranya sebagai berikut:

1. Unduh terlebih dulu aplikasi Google Opinion Rewards di playstore dalam HP.
2. Instal aplikasi tersebut.
3. Kemudian login atau masuk ke Google Opinion Rewards.
4. Masukkan alamat email.
5. Ikuti instruksi aplikasi.
6. Ketika daftar selesai, akan muncul notifikasi terkait adanya survei yang baru.
7. Silakan mengisi survei tersebut dengan benar.

Sesudah mengisi survei tersebut, Anda dapat hadiah berupa kredit Google Play. Kredit ini kemudian akan terisi ke akun Google Play Anda.

Namu penting dipahami, kredit atau saldo Google Play tersebut tidak bisa dialihkan ke akun DANA Anda, termasuk juga akun rekening bank Anda.

Itu karena Google Play Store tidak memiliki fitur yang berguna untuk mentransfer saldo tersebut ke akun dompet digital DANA atau rekening Anda.

Saldo atau hadiah yang telah diperoleh dari aplikasi Google Opinion Rewards cuma dapat digunakan untuk dibelanjakan ke platform yang masih di bawah naungan ekosistem google.

Misal aplikasi serta game yang ada di Google Play Store, acara TV dan film, dan fitur premium google seperti google play music dan youtube premium.

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Tags:
Saldo DANA GratisGoogle Playgoogle opinion rewardsaplikasi danaDompet Digitallink DANA kaget

Umar Mukhtar

Reporter

Umar Mukhtar

Editor