JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia yang tayang di stasiun televisi RCTI tak boleh ketinggalan untuk disimak dan wajib diikuti oleh para penggemar sinetron ini.
Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia dari hari ke hari menyajikan cerita yang selalu menarik untuk diikuti perkembangannya sehingga penonton bisa mendapatkan gambaran keseluruhan ceritanya.
Maka dari itu, sebelum menyaksikan episode terbaru, para penonton harus menyimak lebih dulu sinopsis Cinta Berakhir Bahagia episode 8 Juli 2024 untuk mengetahui kemungkinan cerita di episode mendatang.
Adapun, spoiler sinopsis Cinta Berakhir Bahagia episode 8 Juli 2024 kemungkinan akan menyoroti Indira yang dibuat makin curiga jika David adalah pelaku pembunuhan Anjani yang sebenarnya.
Seperti yang diketahui, Adisty kini telah bebas dari penjara setelah dinyatakan tidak bersalah dalam kasus pembunuhan Anjani di villa waktu itu.
Artinya, kini pelaku pembunuhan Anjani masih belum diketahui dan polisi harus melakukan penyelidikan ulang untuk mencari tahu dalang dibalik kematian Anjani yang sebenarnya.
Oleh karena itu, polisi akan kembali meminta keterangan Pasha dan David sebagai orang terdekat Anjani untuk mengetahui kira-kira siapa pembunuh Anjani.
Pasha pun kembali mendatangi kantor polisi untuk memberikan kesaksian. Ia datang tidak sendiri melainkan ditemani Indira selaku kuasa hukumnya.
Saat memberikan kesaksian itu, Pasha memberitahu bahwa Anjani dan David memiliki sebuah perjanjian pernikahan sebelum mereka menikah.
Isi perjanjian pernikahan itu, yakni apabila salah satu pihak ketahuan melakukan perselingkuhan maka seluruh harta yang dimiliki akan menjadi miliki pihak yang dicurangi atau diselingkuhi.
Indira yang mendengar hal tersebut merasa curiga dan yakin jika David memiliki kemungkinan besar sebagai pembunuh Anjani.
Itu karena David telah terbukti berselingkuh dan Anjani mengetahui hal itu. Maka untuk mencegah semua harta jatuh ke tangan Anjani, David yang gelap mata pun membunuh Anjani.
Lantas, seperti apakah kelanjutan cerita di episode mendatang?
Untuk mengetahui jawabannya, kamu bisa menantikan episode terbaru sinetron Cinta Berakhir Bahagia yang tayang setiap hari pukul 21.00 WIB.
Demikian informasi mengenai sinetron Cinta Berakhir Bahagia 8 Juli 2024.