Ilustrasi mayat laki-laki. (foto: poskota)

Bogor

GEGER, Mayat Pria Misterius di Sukaraja Bogor Masih Belum Teridentifikasi, Begini Ciri-cirinya

Jumat 05 Jul 2024, 16:20 WIB

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Tiga hari pasca ditemukan, identitas mayat pria tanpa alat kelamin di tepi sungai Ciliwung, Desa Pasir Jambu, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor belum diketahui.

Kasat Reskrim Polres Bogor, AKP Teguh Kumara mengatakan, hingga saat ini atau tiga hari pasca ditemukan, identitas dari mayat pria yang ditemukan di tepi sungai Ciliwung tersebut masih belum diketahui.

"(Identitas dari mayat pria tanpa alat kelamin) Belum diketahui," kata Teguh dikonfirmasi melalui pesan singkat, Jumat 5 Juli 2024.

Teguh menerangkan beberapa ciri khusus yang ada pada tubuh mayat tersebut saat ditemukan.

"Ciri-ciri khusus, Jenazah ditemukan masih menggunakan kaos kaki di kaki sebelah kiri, menggunakan kalung berwarna perak, dan memiliki tato menyerupai bunga mawar di lengan bawah tangan sebelah kiri," ungkapnya.

Ia pun meminta kepada masyarakat yang belakangan kehilangan anggota keluarga, untuk segera melaporkan ke kantor kepolisian terdekat.

"Dihimbau bagi masyarakat atau warga yang merasa beberapa hari terakhir ada anggota keluarga, sanak saudaranya belum pulang ke rumah dan susah untuk dihubungi, agar segera melaporkan ke kantor kepolisian terdekat," singkatnya.

Sebelumnya, Sesosok mayat pria ditemukan di tepi sungai Ciliwung, Desa Pasir Jambu, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor. Warga sebut ditemukan tanpa alat kelamin hingga mulut tersumpal.

"Alat kelamin ilang, mulutnya disumpal, terus kuku-kuku kaki copot, udah busuk, udah pada item badannya," ucap salah seorang warga, Muslim (51), Kamis 4 Juli 2024.

Menurut Muslim, mayat pria tersebut ditemukan oleh empat remaja yang sedang mencari biawak yang sedang berada di aliran sungai Ciliwung.

"(Ditemukan) Sama yang pencari biawak gitu kan, (teriak) mayat, mayat, mayat. Udah gitu kan kita pada lari, cuma kan gak ada yang berani turun karena airnya lumayan deras," ungkapnya.

Karena posisi mayat berada di sebrang pemukiman masyarakat, akhirnya warga setempat pun mengutus salah satu penduduk untuk melakukan pengecekan kebenaran atas mayat tersebut.

"Akhirnya tolong bang (ke tetangga) bawa ini HP di cek bener gak, begitu udah dicek divideoin sama dia, udah kebukti bener. Baru saya telfon ke Babinsa dan Bhabinkamtibmas," ucap Muslim.

Lebih lanjut, Muslim menyebut tak ada warga yang mengenali mayat pria yang ditemukan di tepi sungai Ciliwung tersebut.

"(Info orang hilang) Gak ada, kayanya dari Bogor kota. Soalnya pas kemarin nya itu pas lagi banjir, besoknya baru (ditemuin)," pungkasnya. (Panca Aji)

Tags:

Reporter

Administrator

Editor