Atap salah satu ruang kelas SDN 2 Tanjungjaya, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, roboh. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. (Dok Polsek Banjarwangi)

NEWS

Diguyur Hujan Deras, Atap Ruang Kelas SD di Garut Roboh

Jumat 05 Jul 2024, 20:57 WIB

GARUT, POSKOTA.CO.ID – Atap salah satu ruang kelas SDN 2 Tanjungjaya, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, roboh. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Kapolsek Banjarwangi Iptu Amirudin Latif, mengatakan atap ruang kelas di sekolah tersebut roboh saat guyuran hujan deras. 

Ia menjelaskan, insiden ini diduga terjadi karena atap tak kuat menahan beban air saat hujan terjadi.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut karena ruang kelas dalam keadaan kosong dan masih dalam suasana libur sekolah. Hari ini, kami melakukan pengecekan dengan berbagai instansi terkait untuk menilai risiko dan kerusakan yang dihadapi,” kata Iptu Amirudin latif, Jumat 5 Juli 2024.

Adapun kerugian materi di peristiwa robohnya atap ruang kelas itu masih dihitung oleh pihak sekolah. 

Ia mengimbau agar pihak sekolah selalu memeriksa dan memelihara kondisi bangunan untuk mencegah hal serupa di kemudian hari. 

“Semoga tindakan cepat dapat meminimalisir dampak yang ditimbulkan. Dengan demikian, kegiatan belajar mengajar antara siswa dan tenaga pendidik dapat berlangsung dengan aman,” pungkasnya.

Tags:
robohatap ruang kelasGarutbanjarwangi

Fani Ferdiansyah

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor