VIRAL Pemilik Restoran di Vietnam Ini Usir Turis Asal Israel, Netizen Indonesia Dukung Aksi Pengusiran Itu

Kamis 04 Jul 2024, 21:41 WIB
Pemilik restoran di Vietnam ini usir Turis asal Israel yang berkunjung ke restorannya. (Capture Video akun X @Boediantar4)

Pemilik restoran di Vietnam ini usir Turis asal Israel yang berkunjung ke restorannya. (Capture Video akun X @Boediantar4)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jagat media sosial dihebohkan dengan video viral seorang pemilik restoran di Vietnam mengusir turis asal Israel. Pengusiran tersebut terkait aksi Israel yang melakukan pembantaian terhadap warga Palestina.

Hal ini membuat geram salah seorang pemilik restoran di Vietnam. Bahkan video yang diambil oleh turis Israel itu malah dihujat oleh netizen terutama Indonesia yang mendukung aksi pemilik restoran di Vietnam tersebut.

Sambil mengacungkan jari tengah, pemilik restoran di Vietnam tersebut menyerukan free Palestine kepada turis Israel.

“Free Palestine! Kami hanya mempersilakan manusia dan hewan kucing dan anjing,” ujar pemilik restoran tersebut, dikutip Poskota dari unggahan akun X @Boediantar4 pada
4 Juli 2024.

Bahkan pria Vieatnam tersebut menegaskan dirinya hanya menerima manusia serta hewan seperti anjing dan kucing untuk mengunjungi restorannya.

Pernyataannya tersebut diduga menyindir sikap Israel yang melakukan serangan hingga menyebabkan ribuan masyarakat Palestina meninggal dunia dengan mengenaskan.

Akibat penolakan itu pulalah, turis Israel tersebut kemudian tidak terima. Dirinya memprotes akan aksi pemilik restoran itu.

Pria tersebut kemudian merekam tindakan pemilik restoran yang Pro Palestina tersebut, dan mengancam bahwa restorannya tidak akan memiliki pengunjung.

“Kalau kalian datang ke Vietnam, siapapun kalian! Jangan pernah menginjakkan kaki ke toko ini. Aku bakalan rekam supaya gak ada yang datang ke toko kalian,” ujar turis Israel tersebut sambil merekam restoran.

Namun aksi turis Israel itu tidak mengundang simpati. Melainkan menuai hujatan sebaliknya terutama dari netizen Indonesia.

"Sudah sepantasnya mereka diusir dari mana pun, karena mereka sudah begitu kejo terhadap penduduk Palestina," kata salahsatu netizen Indonesia.

Berita Terkait

News Update