Maarten Paes, calon kiper naturalisasi Timnas Indonesia. (Foto: X/fcdallas)

TEKNO

Performa Oke, Maarten Paes Terpilih Masuk Tim MLS All Star 2024 Bareng Lionel Messi, Kapan Mulai Bela Timnas Indonesia?

Rabu 03 Jul 2024, 14:18 WIB

JAKARTA, POKSOTA.CO.ID - Kabar menghebohkan sekaligus menggembirakan datang dari Maarten Paes, calon kiper naturalisasi Timnas Indonesia.

Namun, bukan tentang kepastiannya kapan merumput untuk Timnas Indonesia, melainkan terpilihnya Paes ke dalam tim MLS (Major League Soccer) All Star 2024.

Musim ini, Maarten Pase tampil tangguh bersama klubnya, FC Dallas, di Liga Amerika Serikat atau MLS, kompetisi yang juga merupakan tempat merumput Lionel Messi.

Sama seperti Paes, Lionel Messi sendiri tentu saja masuk ke dalam tim MLS All Star 2024 yang secara total berjumlah 30 pemain.

Selain Messi, Paes juga akan main bareng bersama nama-nama top seperti Sergio Busquets, Jordi Alba, Luis Suarez, hingga Christian Benteke di tim MLS All Star 2024. 

paes

Penentuan 30 pemain ini berdasarkan tiga kategori. Sebanyak 12 pemain dipilih fan, 16 pemain dipilih pelatih Wilfried Nancy, dan dua pemain oleh Komisaris MLS, Don Gaber.

Sama seperti Messi, Paes masuk daftar pemain di tim MLS All Star 2024 ini karena pilihan fans

Daftar pemain MLS All Star 2024 dipanggil untuk pertandingan ekshibisi melawan pemain terbaik LIGA MX (Liga Meksiko) di mana pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Columbus Crew pada 24 Juli.

Performa Paes yang sangat gemilang musim ini sudah layak mendapat apresiasi, termasuk menembus skuad All Star.

Penampilan Maarten Paes tentu menjadi angin segar bagi Timnas Indonesia, tim yang kelak bakal dibela kiper berusia 26 tahun itu.

Namun, meski sudah resmi menjadi warga negara Indonesia sejak 2 bulan lalu, proses perpindahan federasi pemain naturalisasi Maarten Paes, masih belum menemui titik terang. 

Hal ini membuat penjaga gawang FC Dallas ini tak kunjung bisa bermain untuk Timnas Indonesia. Perpindahan federasi Paes dari KNVB Belanda ke PSSI masih terhalang statuta FIFA yang menyebutkan jika pemain tidak bisa berpindah federasi jika dirinya sudah bermain bersama dengan timnas negara sebelumnya saat usianya di atas 21 tahun.

Masalah tersebut muncul karena Maarten Paes tercatat pernah bermain untuk timnas Belanda U-21 saat usianya sudah 22 tahun. 

Hal ini masih menjadi penghalang yang membuat kasusnya harus dibawa ke sidang Badan Arbitrase Olahraga Internasional (CAS).

Dengan performanya yang semakin ciamik, semoga Maarten Paes bisa bergabung dengan Timnas Indonesia jelang babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.(*)

Tags:
maarten paestimnas indonesiaMLS All StarLionel Messi

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor