JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah terus berupaya membantu masyarakatnya melalui program Kartu Prakerja. Saldo DANA Rp700.000 bisa menjadi milik Anda jika lolos tahap verifikasi.
Program pelatihan gratis untuk gelombang 70 dijadwalkan akan segera dibuka pada Juli 2024.
Insentif gratis diberikan kepada peserta yang telah memenuhi syarat serta Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tandu Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) lolos tahap verifikasi.
Program Kartu Prakerja adalah
Kartu Prakerja merupakan sebuah program bantuan pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan serta keterampilan kerja bagi masyarakat Indonesia.
Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko) RI bergerak sebagai inisiator dan sekaligus yang bertanggung jawab atas program potensial satu ini.
Mereka menargetkan pelatihan bagi masyarakat yang tergolong pencari kerja, karyawan atau buruh terkena PHK, serta pelaku usaha menengah dan kecil.
Syarat Daftar Kartu Prakerja
Masyarakat yang ingin mengikuti program pelatihan Kartu Prakerja ini terlebih dahulu harus memenuhi persyaratan yang telah ditentukan oleh penyelenggara.
Hal ini dimaksudkan untuk memastikan bahwa bantuan biaya pelatihan berupa saldo DANA gratis tersebut sampai kepada masyarakat yang betul-betul membutuhkan.
Berikut ini syarat yang harus dipenuhi oleh calon peserta yang ingin mendaftar pada gelombang selanjutnya:
- Warga Negara Indonesia (WNI), dengan rentang usia mulai 18 hingga 65 tahun
- Minimal memiliki 2 Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada 1 Kartu keluarga (KK)
- Sedang tidak mengikuti pendidikan formal
- Berstatus pencari kerja, pekerja dirumahkan, pekerja terkena phk, pelaku UMKM, pekerja membutuhkan peningkatan keterampilan
- Tidak berstatus perangkat negara atau aparatur sipil lainnya
Pembagian Saldo DANA Kartu Prakerja
Kemenko akan membagikan saldo DANA pelatihan sebesar Rp4.200.000 kepada para penerima yang lolos tahap verifikasi NIK KTP dan KK.
Penggunaan saldo DANA tersebut akan terbagi dalam berbagai segmentasi sesuai dengan manfaatnya.