JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penerima manfaat bansos Program Indonesia Pintar (PIP), bisa segera mengambil saldo dana bantuannya di ATM atau agen bank terdekat.
Pasalnya, bantuan dalam bidang pendidikan yang diberikan oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) cair pada awal bulan Juli.
Pencairan saldo dana ini diberikan pada penerima manfaat yang belum menerima bantuan untuk alokasi bulan Juni.
Penyaluran bantuan yang diberikan oleh pemerintah ini dilakukan melalui tiga bank penyalur, yakni Bank BRI, BNI serta BSI.
Berdasarkan informasi dari kanal YouTube Diary Bansos, disebutkan bahwa keluarga penerima manfaat (KPM) bisa mengecek secara berkala statusnya di situs pip.kemdikbud.go.id, bagi KPM yang baru mengaktivasi rekening pencairannya.
Sedangkan bagi KPM yang rekening pencairannya telah aktif bisa langsung klaim saldo dana bantuan yang diberikan Kemdikbud tersebut.
Besaran Saldo Dana Bansos PIP
Besaran saldo dana bansos PIP ini diberikan sesuai dengan jenjang pendidikan yang tengah ditempuh oleh peserta didik.
Bantuan ini juga diberikan pada peserta didik mulai dari jenjang sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA). Menurut data Kemdikbud, sebanyak 18,6 juta terdata sebagai penerima manfaat di tahun 2024.
Berikut ini, besaran nominal bantuan yang diterima oleh KPM mulai dari jenjang SD hingga SMA, di antaranya:
- Anak usia SD : Rp450.000
- Anak usia SMP : Rp750.000
- Anak usia SMA : Rp1.800.000
Lalu, untuk penyaluran jenjang anak usia SD dan SMP menggunakan Bank BRI, usia SMA menggunakan Bank BNI sementara untuk Bank BSI penyaluran khusus siswa yang berada di Provinsi Aceh.
Oleh karena itu dengan adanya pencairan saldo dana PIP ini, penerima manfaat bisa segera mengambil uang bantuan dari pemerintah di ATM dan agen bank terdekat.